Es Greenland Mencair 8 Miliar Ton Sehari? Pakar Ungkap Penyebabnya

- 5 Agustus 2021, 09:51 WIB
Gunung es di perairan Eriks Fjord, Greenland selatan.
Gunung es di perairan Eriks Fjord, Greenland selatan. /Reuters/

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Para periset Denmark mengatakan lapisan es Greenland mengalami ”pencairan besar-besaran” akibat gelombang panas yang menyebabkan suhu naik 10 derajat lebih tinggi di atas rata-rata.

Lapisan es yang menutupi wilayah Arktika yang luas telah mencair sebanyak 8 miliar ton sehari, sejak Rabu lalu.

Angka itu dua kali lipat lebih besar dari tingkat rata-rata selama musim panas, kata situs Polar Portal, yang dikelola oleh para periset Denmark itu.

Baca Juga: Varian Delta Terus Menyebar, Indonesia Peringkat Lima Negara Kasus Aktif Covid-19 Terbanyak di Dunia

Baca Juga: Bikin Iri! AS Siapkan Uang Senilai Rp1,4 Juta Bagi Warganya yang Mau Menerima Vaksin

Institut Meteorologi Denmark melaporkan suhu lebih dari 20 derajat Celsius, lebih dari suhu normal rata-rata pada musim panas, di Greenland utara.

Dan bandara Nerlerit Inaat di sebelah timur laut mencatat suhu 23,4 derajat Celcius pada Kamis (29/7). Ini adalah suhu yang tertinggi sejak pencatatan dimulai.

Dikutip AFP, dengan gelombang panas melanda sebagian besar Greenland hari itu, situs Polar Portal melaporkan ”pencairan besar-besaran” menimbulkan cukup banyak air ”untuk menutupi Florida dengan air setinggi lima sentimeter.”

Baca Juga: Masa Kudeta Myanmar Diperpanjang, Junta Militer Janjikan Pemilu pada Tahun 2023

Halaman:

Editor: Asri Aulia Rachmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x