Hadapi Tantangan Kesehatan dan Ekonomi, Kadin Indonesia Harus Inklusif dan Kolaboratif

- 24 Mei 2021, 18:27 WIB
Arsjad Rasjid, Wakil Ketua Umum Kadin sekaligus calon Ketua Umum Kadin periode 2021-2026.
Arsjad Rasjid, Wakil Ketua Umum Kadin sekaligus calon Ketua Umum Kadin periode 2021-2026. /Instagram.com/@arsjadrasjid

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Organisasi Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) provinsi Jawa Tengah menggelar acara silaturahmi dan halal bihalal di Hotel Gumaya Semarang pada Minggu 23 Mei 2021 malam.

Dalam acara tersebut, turut hadir pula Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, asosiasi usaha, beserta perwakilan Kadin provinsi lainnya seperti Ketua Kadin Kaltim, Jambi, Bengkulu, Kaltara, Kalsel, Sulteng, Maluku, Riau dan Banten.

Pada kesempatan itu pula, Calon Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2021-2026, Arsjad Rasjid turut memberikan masukan terkait tantangan yang akan dilalui dan solusi untuk menghadapinya.

Baca Juga: Ratusan Santri Jalani Swab Antigen Gratis Sebelum Kembali ke Ponpes Lirboyo

Baca Juga: Pasca Konser Dewi Persik Kasus Covid-19 Meningkat, Bupati Kudus Minta Polres Panggil Penyelenggara

Menurut Arsjad, saat ini Indonesia tengah dihadapi masalah kesehatan dan ekonomi. Untuk itu organisasi dirasa harus mampu menghadapinya secara inklusif dan kolaboratif dengan menggandeng sektor swasta sehingga bisa membantu membangkitkan ekonomi.

Yang terpenting adalah bagaimana memulihkan tidak hanya ekonomi tetapi juga kesehatan agar bisa mendorong semangat untuk bisa bangkit dari keterpurukan akibat pandemi.

”Kita harus mengubah mindset Kadin Indonesia jangan eksklusif untuk segelintir kalangan saja tetapi seluruhnya termasuk juga UMKM pun harus kita rangkul,” kata Arsjad.

Upaya inipun perlu disesuaikan dengan perubahan zaman termasuk perubahan struktur organisasi yang anggotanya bisa mengayomi seluruh pelaku usaha. Sehingga nantinya para Kadin bisa mendorong percepatan stimulus ekonomi yang lebih merata. Apalagi bagi wilayah yang membutuhkan pemulihan ekonomi.

Halaman:

Editor: Eko Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah