Bikin Iri! AS Siapkan Uang Senilai Rp1,4 Juta Bagi Warganya yang Mau Menerima Vaksin

30 Juli 2021, 15:59 WIB
AS berikan uang Rp1,4 juta bagi penerima vaksin Covid-19 / Steven Cornfield/unsplash.com/@stevencornfield

INFOSEMARANGRAYA.COM - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menyebutkan bahwa pemerintah akan memberikan sejumlah uang bagi warganya yang bersedia menerima vaksin Covid-19.

Trobosan tersebut dilakukan mengingat kasus Covid-19 di AS telah mencapai angka 35.582.272.

Jumlah terebut membuat negeri Paman Sam tersebut berada di posisi puncak negar yang memiliki kasus Covid-19 tertinggi berdasarkan situs Worldmeter.

Baca Juga: Cek Fakta: Vaksin Covid-19 Menelan Korban Jiwa, Bisa Bikin Meninggal?

Kemudian juga diketahui total kematian yang terjadi di AS sejumlah 628.492, dan total kesembuhannya mencapai 29.626.754.

Presiden Joe Biden pun membuat trobosan untuk meningkatkan antusiasme masyarakat guna melancarakan program vaksinasi di AS.

Seperti yang dikutip dari PIKIRAN RAKYAT dalam artikel yang berjudul "Beda dengan Indonesia, Warga AS yang Mau Divaksin Diberi Rp1,4 Juta oleh Pemerintah", Joe Biden telah meminta pemerintah negara bagian untuk menyediahan uang senilai 100 dollar AS bagi penerima vaksin.

Baca Juga: Cek Fakta: Punya Sertifikat Vaksin Bisa Dapat Bansos Rp1 Juta Cair Agustus Mendatang?

Insentif 100 dollar tersebut jika dirupiahkan akan senilai Rp1,4 juta, dan diberikan secara cuma-cuma pasca vaksinasi.

"Banyak orang yang meninggal dunia yang mana sebenarnya mereka bisa bertahan untuk tetap hidup (jika divaksinasi)," jelas Joe Biden.

Biden juga berusaha menekan angka kematian akibat Covid-19 salah satunya dengan memperbanyak vaksinasi.

Baca Juga: Angka Kematian Covid-19 Tinggi, TPU Jatisari Kota Semarang Sediakan 40 Lubang Pemakaman Perhari

Jika nantinya telah banyak warga AS yang telah divaksin, hal itu tentu dapat melindungi orang-orang yang tidak bisa menerima vaksin.

"Jika ada kalian di luar sana yang belum divaksinasi, kamu tidak seharusnya sampai meninggal dunia (karena Covid-19)," kata Joe Biden lagi.***(Rio Rizky Pangestu/PIKIRAN RAKYAT)

Editor: Alfiansyah

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler