Hari Ini Pengumuman, Yuk Simak Cara Cek Pengumuman Kelulusan PPPK Guru Tahap 2

- 21 Desember 2021, 16:27 WIB
cara cek pengumumn hasil seleksi PPPK Guru Tahap 2 tahun 2021 melalui link gurupppk.kemdikbud.go.id dan SSCASN di link sscasn.bkn.go.id dan cara cek jadwal tahap 3 kapan dibuka.
cara cek pengumumn hasil seleksi PPPK Guru Tahap 2 tahun 2021 melalui link gurupppk.kemdikbud.go.id dan SSCASN di link sscasn.bkn.go.id dan cara cek jadwal tahap 3 kapan dibuka. /Peggy Marco/Pixabay/Seputar Lampung

INFOSEMARANGRAYA.COM - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah mengumumkan bahwa pengumuman hasil seleksi PPPK Guru tahap 2 akan dilakukan hari ini, 21 Desember 2021.

Pengumuman tersebut tertulis dalam Surat Pengumuman Nomor 7830/B/GT.01.00/2021 yang dikeluarkan oleh Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kemendikbudristek.

Awalnya, pengumuman tersebut akan diumumkan pada tanggal 17 Desember 2021 lalu, namun karena ada beberapa penyesuaian sehingga pengumuman akan dilakukan pada 21 Desember 2021.

Baca Juga: Pengumuman Hari Ini! Cek Hasil Seleksi PPPK Guru tahap 2 di Link Berikut

Baca Juga: Pengumuman PPPK Guru 2021 Tahap 2, Cek Status Namamu Melalui Link Berikut!

Iwan Syahril, Dirjen Guru dan Tenaga Ke pendidikan, menyebutkan bahwa perubahan jadwal tersebut disebabkan oleh penyesuaian format format laporan cetak hasil seleksi PPPK guru tahap 2.

"Sehubungan dengan adanya penyesuaian format laporan cetak hasil Seleksi Kompetensi II Guru PPPK Tahun 2021, dengan ini disampaikan penyesuaian jadwal pengumuman dan sanggah hasil Seleksi Kompetensi II Guru PPPK Tahun 2021," demikian tertulis di surat pengumuman tersebut.

Pengumuman dapat dilihat hari ini melalui laman PPPK Guru atau akun SSCASN.

Baca Juga: Cek Jadwal Lengkap dan Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Tes PPPK Guru Tahap 2 serta Download Hasilnya DISINI

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x