Maskapai Citilink Lakukan Uji Coba Penerbangan Rute Jakarta-Purbalingga, April Ini Siap Beroprasi!

- 1 April 2021, 15:28 WIB
Pesawat jenis ATR 72-600 milik Citilink saat mendarat di Bandara Jenderal Besar Soedirman, Purbalingga, Jateng, Kamis (1/4/2021), dalam rangka penerbangan uji coba atau "proving flight" dengan rute Halim Perdana Kusuma-Purbalingga.
Pesawat jenis ATR 72-600 milik Citilink saat mendarat di Bandara Jenderal Besar Soedirman, Purbalingga, Jateng, Kamis (1/4/2021), dalam rangka penerbangan uji coba atau "proving flight" dengan rute Halim Perdana Kusuma-Purbalingga. /ANTARA/Sumarwoto

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Maskapai Citilink rute Jakarta ke Purbalingga rencananya akan diberlakukan bulan April ini. Namun sebelum itu dilakukan Uji Coba penerbangan terlebih dahulu menggunakan pesawat jenis ATR 72-600 yang berangkat dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta menuju Bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga, Jawa Tengah.

Menurut Direktur Utama Citilink Juliandra Nurtjahjo menyatakan terkait pemberlakuan Uji Coba ini pihak maskapai akan melakukan ekspansi rute penerbangan.

"Salah satunya dalam waktu dekat di Kota Ini, Purbalingga. Hari Ini 1 April 2021 kami melakukan proving flight untuk uji coba sekaligus juga untuk memberikan awareness atau menarik perhatian kepada publik bahwa citilink siap untuk terbang dan masuk di purbalingga," katanya saat ditemui wartawan di Bandara Jenderal Besar Soedirman.

Baca Juga: Tega! Bocah Dibawah Umur Diperkosa 9 Remaja di Rumah Kosong

Baca Juga: Mulai 1 April, Pembuatan dan Perpanjangan SIM Kini Lewat Aplikasi ‘SINAR’ di Smartphone, Simak Langkahnya

Juliandra juga yakin kalau lalu lintas penerbangan di Purbalingga akan tumbuh dan menarik bagi transportasi udara. Hal ini tentunya dilihat dari lalu lintas (traffic) dan analisis geografi serta hal lainnya.

Rencananya pihak maskapai Citilink akan siap melayani penerbangan di Bandara JB Soedirman mulai tanggal 22 April 2021. Untuk saat ini baru tahap permulaan dengan mencoba satu kali penerbangan Halim Perdana Kusuma- Purbalingga PP (Pulang-Pergi)

Menurutnya, Uji Coba ini menjadi hal yang normal sambil melihat potensi penerbangan pesawat seperti apa.

"setiap hari akan kita terbangkan," katanya.

Halaman:

Editor: Eko Nugroho

Sumber: ANTARA Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x