Ngeri! Pagi Ini Terjadi Insiden Penembakan di Jakarta Barat, Berikut Keterangan Polisi

- 25 Februari 2021, 11:24 WIB
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo (depan) saat melakukan penjelasan olah TKP pada sebuah kasus tindak pidana.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo (depan) saat melakukan penjelasan olah TKP pada sebuah kasus tindak pidana. /ANTARA/HO-Polres Metro Jakbar/aa

INFOSEMARANGRAYA.COM - Tindak kriminalitas memang tidak mengenal waktu, salah satunya adalah peristiwa penembakan di sebuah kafe kawasan Cengkareng Barat, Jakarta Barat pada Kamis, 25 Februari 2021, pukul 04.30 pagi ini.

Insiden yang terjadi ba'da subuh ini menyebabkan tiga orang korban meninggal dunia di tempat.

Hal ini dikonfirmasi oleh Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo. Ia membenarkan adanya peristiwa penembakan di kawasan Cengkareng Barat tersebut.

Baca Juga: Terkait Kasus Asabri, 17 Bus Pariwisata PO Restu Wijaya di Boyolali Disita

Baca Juga: Agar Pantura Tidak Tenggelam, Ganjar Usulkan Penanganan Banjir Prioritas Pembangunan Nasional

Baca Juga: Apresiasi, Ikatan Alumni Teknik Kimia Undip Bantu Korban Banjir Semarang!

"Benar terjadi kasus penembakan yang menyebabkan tiga orang meninggal dunia," jelasnya.

Ady juga menjelakan bahwa penyidik Polres Metro Jakarta bersama Polda Metro Jaya akan segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta pendalaman mengenai insiden tersebut.

"Rilis lengkap dan kasus ditangani Polda Metro," ungkap Ady singkat.***

Halaman:

Editor: Alfiansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x