PTM Mulai Diterapkan di Kebumen Menyusul Status PPKM Turun ke Level 3

- 2 September 2021, 19:53 WIB
Kebumen mulai PTM secara terbatas menyikapi status PPKM yang turun ke level 3
Kebumen mulai PTM secara terbatas menyikapi status PPKM yang turun ke level 3 /Diskominfo Jateng

INFOSEMARANGRAYA.COM - Pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas dan bertahap di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah dimulai sejak Rabu 1 September 2021.

Penurunan status Kebumen menjadi wilayah dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 adalah alasan dibalik kebijakan itu.

Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto mengatakan, sesuai dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) tentang PPKM, bahwa daerah yang masuk PPKM Level 3 dapat diizinkan untuk melaksanakan PTM secara terbatas dengan kapasitas 50 persen.

Baca Juga: Covid-19 Turun, DPRD Jateng Pertanyakan Pembelian 6 Isotank

“Alhamdulillah per 30 Agustus kemarin, Kebumen sudah di Level 3, sehingga mulai 1 September 2021, kita izinkan untuk kegiatan PTM, dengan kapasitas terbatas sebanyak 50 persen dari jumlah siswa,” ujar Bupati Arif usai rapat dengan Dinas Pendidikan, di gedung Sekretariat Daerah setempat, Selasa 31 Agustus 2021.

Menurut Bupati, agar guru dan siswa bisa belajar secara maksimal sekaligus terhindar dari penularan Covid-19, PTM terbatas merupakan simulasi atau percontohan tentang penerapan sistem sekolah tatap muka yang baik.

“Jadi untuk SMK dan SMA itu ada simulasi dulu dua minggu. Baru setelah aman, kita tingkatkan PTM terbatas tadi. Kemudian, SD dan SMP kita adakan simulasi dulu tiga hari, baru setelah itu kita tingkatkan PTM terbatas tadi,” terangnya.

Baca Juga: Pasca Penerapan PPKM, Pasien Covid-19 di RSUD Temanggung Turun Signifikan

Selain pembatasan kapasitas peserta didik, semua sekolah juga diminta untuk menyiapkan seluruh sarana dan prasarana yang mendukung protokol kesehatan.

Siswa dan guru dilarang bersalaman, murid membawa bekal sendiri, dan harus taat protokol kesehatan.

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x