Sebanyak 3.518 ibu hamil di Kudus Ditargetkan Jalani Vaksinasi Covid-19

- 19 Agustus 2021, 14:59 WIB
Ilustrasi pemberian vaksin Covid-19 kepada ibu hamil.
Ilustrasi pemberian vaksin Covid-19 kepada ibu hamil. /Fikri Yusuf/ANTARA FOTO

INFOSEMARANGRAYA.COM - Dinas Kesehatan Kabupaten Kudus, Jawa Tengah akan melakukan vaksinasi Covid-19 dengan target sebanyak 3.518 ibu hamil.

Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan imunitas para ibu hamil dan mencegah kemungkinan terburuk pada janin apabila terpapar Covid-19.

Menurut Sekretari Dinas Kesehatan Kabupaten Kudus Andini Aridewi mengatakan bahwa langkat vaksinasi Covid-19 untuk ibu hamil di Kudus saat ini sudah mulai dilaksanakan.

Baca Juga: Berusaha Pulihkan Ekonomi, Pemkab Kudus Izinkan Pengelola Lakukan Simulasi Pembukaan Objek Wisata

Hanya saja pada pelaksanaannya tetap menyesuaikan jumlah dosis yang ada.

"Dari target sebanyak itu, untuk pelaksanaan vaksinasi hari ini (19/8) baru 1.000 sasaran karena menyesuaikan ketersediaan vaksinnya," kata Andini.

Ia juga menjelaskan bahwa vaksin yang digunakan adalah jenis Sinovac.

Sedangkan untuk menerima vaksin Covid-19, usia kandungan ibu hamil haruslah sudah berada pada 13 pekan atau trimester kedua.

Baca Juga: Aman Bagi Janin, Otoritas Pengendalian Penyakit AS Sarankan Ibu Hamil Agar Terima Vakisn Covid-19

Halaman:

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x