Kabar Baik! Saat Ini Kasus Aktif Covid-19 di Kota Semarang Capai Angka Terendah

- 10 September 2021, 14:40 WIB
Seorang pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 dengan gejala ringan tidur di ruang isolasi di Rumah Sakit Darurat Pangkalan Marinir Jakarta pada Sabtu, 10,Juli 2021. Rumah sakit darurat yang telah beroperasi sekitar tiga minggu tersebut mampu menampung sekitar 500 orang pasien dari militer maupun umum yang terpapar Covid-19 dengan gejala ringan yang merupakan rujukan dari RSAL Mintohardjo Jakarta akibat tingginya tingkat penularan Covid-19.
Seorang pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 dengan gejala ringan tidur di ruang isolasi di Rumah Sakit Darurat Pangkalan Marinir Jakarta pada Sabtu, 10,Juli 2021. Rumah sakit darurat yang telah beroperasi sekitar tiga minggu tersebut mampu menampung sekitar 500 orang pasien dari militer maupun umum yang terpapar Covid-19 dengan gejala ringan yang merupakan rujukan dari RSAL Mintohardjo Jakarta akibat tingginya tingkat penularan Covid-19. /M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO

INFOSEMARANGRAYA.COM - Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Semarang, tren kasus aktif Covid-19 di Kota Semarang terus alami penurunan.

Hal ini menjadi kabar baik pasalnya per 9 September 2021 kemarin, kasus aktif di Kota Semarang tercatat menyisakan 120 kasus saja.

Jumlah tersebut menjadi angka terendah sejak melandanya Covid-19 pada tahun 2020 lalu.

Baca Juga: Harap Catat! Ini Jadwal dan Lokasi Tes SKD CPNS 2021 di Wilayah Kota Semarang

Diketahui kabar tersebut disampaikan Kamis, 9 September 2021 melalui Instargam resminya pada Kamis, 9 September 2021.

Dalam unggahan tersebutnya disebutkan bahwa kasus aktif Covid-19 tercatat 120 orang atau turun 11 kasus dibanding sehari sebelumnya.

Kemudian ada juga kasus aktif yang merupakan warga luar kota namun saat ini menjalani perawatan di Kota Semarang ada sebanyak 31 orang.

Baca Juga: Tabrakan Beruntun di Tanjakan Sigar Bincah, 4 Orang Termasuk Balita Meninggal Dunia

Data kasus aktif pada 9 Septembe 2021 ini merupakan tren terendah sejak merebaknya Covid-19 di Kota Semarang khususnya.

Bahkan pada puncak merebaknya virus berbahaya tersebut pada Juni-Juli 2021, jumlah kasus aktif harian rata-rata mencapai 2.000-an. Tren menurunnya kasus aktif mulai terjadi pada awal Agustus dan terus berlangsung hingga sekarang.

Setelah kasus aktif menurun hingga kisaran 100-an, memang terjadi fluktuasi menyerupai katup kendaraan bermotor, satu dua kecamatan mengalami kenaikan, sedangkan kecamatan-kecamatan lainnya mengalami penurunan.

Baca Juga: Atraksi 'Bridge Fountain' Banjir Kanal Barat Kota Semarang Dibuka Kembali Oleh Pemkot Semarang

Jika diperhatikan dari sebaran pada 16 kecamatan di Ibu Kota Jawa Tengah ini, Kecamatan Tembalang dan Banyumanik masih menyisakan kasus aktif cukup banyak.

Kecamatan Tembalang tercatat ada 18 kasus, sedangkan Banyumanik 16 kasus aktif, sedangkan kecamatan-kecamatan lain di bawah angka tersebut.

Bahkan Kecamatan Semarang Utara, Tugu, dan Genuk masing-masing hanya menyisakan satu kasus aktif.****

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah