Bosan dengan Rendang? Berikut Ini Resep Membuat Dendeng Sapi Untuk Lengkapi Momen Idul Adha

2 Juli 2022, 18:50 WIB
Resep Dendeng Sapi /Tangkap Layar YouTube.com/Mamah May/

INFOSEMARANGRAYA.COM - Bosan dengan rendang? Berikut ini resep untuk membuat dendeng sapi untuk melengkapi momen Idul Adha bersama keluarga.

Idul Adha merupakan salah satu momen perayaan yang ditunggu umat muslim.

Berdasarkan informasi dari Kementerian Agama, Idul Adha tahun ini akan jatuh pada tanggal 10 Juli 2022.

Baca Juga: 8 Langkah Mudah Membuat Olahan Dendeng Sapi Sambal Balado Hijau untuk Sajian Idul Adha

Indonesia memiliki berbagai macam cara untuk mengolah daging sapi hasil kurban Idul Adha menjadi masakan yang lezat.

Olahan masakan yang biasa dibuat oleh masyarakat Indonesia yakni rendang.

Namun apabila anda bosan dengan olahan rendang, anda bisa mengolah daging sapi menjadi olahan masakan lainnya yakni dendeng sapi.

Baca Juga: Resep Dendeng Sapi Balado Cookpad, Cocok untuk Jadi Hidangan Lezat Spesial Idul Adha

Nah, berikut ini kami hadirkan resep untuk membuat dendeng sapi sebagai olahan masakan untuk lengkapi momen Idul Adha bersama dengan keluarga dan kerabat terdekat anda.

Bahan-bahan yang harus anda siapkaan antara lain:

1kg daging sapi khas dalam, 100ml air kaldu daging sapo (sisa rebusan daging sapi), garam secukupnya, gula merah, 3-4 asam jawa yang dicampur air, minyak sayur.

Baca Juga: Resep Dendeng Sapi Serundeng Khas Minang, Dijamin Tahan Lama dan Lezat

Bahan yang harus anda rebus dahulu yakni:

400gr cabe merah, 20 cabe rawit, 5 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, 2 buah tomat.

Untuk membuat dendeng sapi anda dapat melakukan langkah-langkah sebagai berikut:

Pertama, potong daging sapi sesuai dengan selera anda dan rebus hingga benar-benar empuk.

Kedua, daging sapi yang telah embuk, digeprek hingga agak gepeng, dan goreng sebentar di minyak panas.

Baca Juga: Resep Dendeng Sapi Balado Kering, Sajian Nikmat Saat Idul Adha

Ketiga, bahan rebus yang telah disiapkan dihaluskan.

Keempat, tumis bahan cabai ke minyak panas, setelah harum tambahkan air kaldu sapi, dan masukkan daging yang sudah digoreng tadi.

Kelima, masukkan garam secukupnya, gula merah dan air asam jawa.

Keenam, tunggu bumbu meresap ke daging hingga air habis.

Dendeng sapi siap anda santap bersama keluarga dan kerabat terdekat anda.

Baca Juga: Resep Rendang Idul Adha Sehat Tanpa Santan: Bebas Lactose, Gluten dan Rendah Gula

Mudah bukan untuk membuat dendeng sapi sebagai pelengkap momen Idul Adha bersama keluarga?***

Editor: Alfio Santos

Tags

Terkini

Terpopuler