Polsek Cilongok Banyumas Lockdown, Hampir Seluruh Personil Terpapar Covid-19

- 4 Juni 2021, 15:29 WIB
Muncul klaster Covid 19 Polsek Cilongok Banyumas, 23 anggota polisi karantina mandiri setelah  dinyatakan positif  Covid 19, Polsek Lockdown Mikro
Muncul klaster Covid 19 Polsek Cilongok Banyumas, 23 anggota polisi karantina mandiri setelah dinyatakan positif Covid 19, Polsek Lockdown Mikro /Humas Polresta Banyumas

INFOSEMARANGRAYA - Polsek Cilongok Polresta Banyumas lockdown setelah hampir seluruh personilnya menjalani isolasi mandiri karena terpapar Covid-19.

Menurut Kapolresta Banyumas, Kombes Pol M Firman Lukmanul Hakim, meski Markas Polsek Cilongok Lockdown namun pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan seperti biasa.

"Perlu saya sampaikan, Polsek Cilongok saya berlakukan lockdown. Karena anggota saya yang berdinas di Polsek Cilongok positif Covid 19," kata Kapolresta Banyumas, Kamis 3 Juni 2021.

Baca Juga: Rencana Penghapusan BBM Premium, Senator: Kebijakan Pemerintah yang Perlu Didukung

Baca Juga: Sinetron Suara Hati Istri Pakai Transisi Adegan Kecelakaan Hingga Oplas Untuk Pergantian Pemeran Zahra

Kapolresta juga menyampaikan jika pihaknya untuk sementara mengalihkan kantor pelayanan Polsek Cilongok ke mobil Balai Layanan Kepolisian Keliling (BLKK) selama kurang lebih empat belas hari kedepan.

"Pelayanan kepada masyarakat khususnya warga Kecamatan Cilongok berupa penerbitan SKCK dan laporan aduan masyarakat (laporan kehilangan) kami pastikan akan tetap berjalan dan maksimal,” kata Kapolresta.

Baca Juga: Rayakan Ultah Azka Bersama Deddy Corbuzier, Kalina Octaranny Tak Undang Vicky Prasetyo?

Baca Juga: Polsek Kendari Bongkar Jaringan Prostitusi Online, Pelajar SMP Jadi Sasaran

Halaman:

Editor: Eko Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x