Loker BUMN Kembali Dibuka, Terbuka Untuk Jurusan dari 30 Mei Hingga 24 Juni Saja, Cek Informasi Lengkap

- 10 Juni 2022, 12:10 WIB
Info loker BUMN pada 7 perusahaan
Info loker BUMN pada 7 perusahaan /MIND ID

INFOSEMARANGRAYA.COM –Informasi terbaru seputar loker untuk BUMN kembali dibuka.

Dalam hal ini loker yang diberikan adalah bagian mining atau pertambangan.

Namun BUMN memberikan loker ini untuk semua jurusan, sehingga semua lulusan dari jurusan apapun dapat bergabung untuk mengikuti proses lowongan pekerjaan ini.

Pendaftaran untuk loker BUMN yang sedang dibutuhkan akan dibuka dari tanggal 30 Mei 2022 hingga 24 Juni 2022.

Baca Juga: Resep Rica Rica Daging Kambing, Menu Makanan Idul Adha

Semua informasi tersebut terbuka untuk semua jurusan dan juga bagi calon pekerja yang memiliki skill dan pengalaman kerja pula.

Cara mendaftar loker BUMN yang sedang dibuka akan tersemat di akhir artikel ini.

Dilansir dari Instagram @lifeatmindid program akan diberikan dulu kepada para calon kandidat.

Program berdurasi kurang lebih 2 tahun ini, dan memungkinkan untuk mendapatkan pengalamn bekerja, belajar, bertumbuh, dan membangun bangsa.

Baca Juga: Mau Main Game Minecraft 1.19 The Wild Update? Klik Link ini, Dapat Dimainkan di Andriod dan iOS

Program tersebut akan berlangsung melalui 4 rotasi pekerjaan juga pada lingkup anggota MIND ID.

Dalam hal ini para calon pekerja dapat memperluas keahlian, meningkatkan pengetahuan dan juga mengembangkan kepercayaan dirinya.

Sehingga akan bermuara pada akselerasi karir dan harapannya dapat menempati peran strategis pada masa mendatang.

Dalam hal ini program yang berma aXplorer akan memberikan total 5 pilihan Streams program dalam 7 perusahaan yang dapat digunakan untuk eksplorasi.

Baca Juga: Irfan Hakim Dilarikan ke Rumah Sakit Akibat Challenge Makanan Pedas, Simak Bahaya Mengonsumsi Makanan Pedas!

7 perusahaan diantaranya Antam, BukitAsam, PT Freeport Indonesia, Inalum, Timah, dan juga Mind ID Trading.

Link mendaftar untuk loker BUMN yang sedang dibuka saat ini:

Klik di sini

Berikut informasi persyaratan minimum yang harus dimiliki untuk mendapatkan loker BUMN di bagian pertambangan:

Berkerwarganegaraan Indonesia, memiliki keselarasan budaya dengan Akhlak, Noble Purpose, dan nilai-nilai serta perilaku utama Mind ID.

Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun pada tahun 2022 ini, dan juga berusia maksimal 27 tahun di bulan Januari 2022 lalu.

Baca Juga: Lolos seleksi TKD dan Core Values? Catat Jadwal TKB, Wawancara, dan MCU Rekrutmen Bersama BUMN 2022

Fasih dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris dari lisan maupun tulisan. Serta bersedia ditempatkan di seluruh wilayah operasi grup Mind ID.

Proses Seleksi akan ada total 5 tahapan yang harus dilewati oleh para calon pekerja.

Tahap pertama yaitu pendaftaran daring, kemudian dilanjut tahap kedua yaitu tes kognitif dan kepribadian secara daring.

Tahap ketiga akan ada presentasi dan juga wawancara studi kasus, dilanjut dengan tahap keempat yaitu pemeriksaan kesehatan, dan ditutup dengan wawancara akhir dengan direksi grup Mind ID.

Baca Juga: Turun Drastis! Varian iPhone X dan iPhone 11 Kini Makin Terjangkau di iBox, Cek Harga Terbarunya Sekarang

Demikian informasi seputar loker BUMN yang dibuka mulai dari 30 Mei hingga 24 Juni 2022 mendatang. Semoga bermanfaat.***

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah