Info Loker BUMN di PT Bio Farma Buka Lowongan Kerja untuk D3 dan S1 di 4 Posisi!

2 Februari 2022, 07:11 WIB
PT Bio Farma buka lowongan kerja BUMN untuk D3 dan S1 pada 4 posisi /PT Bio Farma

INFOSEMARANGRAYA.COM - Artikel ini memuat info loker BUMN dimana PT Bio Farma buka lowongan kerja untuk pendidikan D3 dan S1 di 4 posisi.

PT Bio Farma merupakan perusahaan BUMN yang memproduksi vaksin, antisera dan produk-produk biologi lainnya (Life Science).

Pada tahun 1987, nama perusahaan berubah menjadi Persero atau PT Bio Farma dan kepemilikan saham yang 100 persen milik pemerintah.

Baca Juga: Info Loker, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk Buka Lowongan Kerja untuk D3 dan S1 di 5 Posisi

BUMN sering menjadi primadona bagi para pelamar kerja karena gaji yang terbilang besar, fasilitas yang di atas rata-rata dan jenjang karir yang menjanjikan.

Sebagai perusahaan BUMN, PT Bio Farma mendedikasikan diri untuk memenuhi kebutuhan vaksin dalam negeri.

PT Bio Farma memiliki beberapa produk yang telah dikenal masyarakat antara lain vaksin BCG, vaksin DTP-HB, vaksin DT, vaksin Td, vaksin Hepatitis B, vaksin Polio, vaksin Campak, vaksin Influenza, serum anti bisa ular, serum anti difteri, serum anti tetanus.

Baca Juga: Info Loker, PT Eka Bogainti (Hoka Hoka Bento) Buka Lowongan Kerja untuk SMA/SMK Pengalaman 0-1 Tahun

Saat ini, PT Bio Farma buka lowongan kerja (loker) BUMN untuk lulusan D3 dan S1 di 4 posisi dengan kualifikasi berikut:

1. Officer Database Administration Spesialist

Kualifikasi:

Usia maksimal 30 tahun

IPK minimal 3.00

S1 Teknik Informasi, Teknik Komputer atau relevan lainnya.

Berpengalaman min. 2 tahun di bidang Databases

Menguasai Transact SQL script programming 2008/ 2012

Menguasai Trouble Shooting dan Performance Tuning

Memahami Windows Server, Linux Server

Memahami RDBMS (Relational Data Base Management System) concept

Memahami HA (High Availability) di SQL Server

Memahami data Warehouse dan OLAP (Online Analytical Processing)

Nilai Tambah Memiliki sertifikasi MCSA (Microsoft Certified Information Solutions Associate) / sertifikasi MCITP (Microsoft Certified Information Technology Proffessional) SQL Server

Nilai Tambah Memiliki sertifikasi MCTS (Microsoft Certified Technology Specialist) / sertifikasi MTA (Microsoft Technology Associate) SQL Server

Dapat bekerja secara individual maupun di dalam tim

2. Officer IT Security - Blue Team

Kualifikasi:

Usia maksimal 30 tahun

IPK minimal 3.50

D3 Teknik Informasi, Teknik Komputer, Manajemen Informatika atau relevan lainnya.

Pengalaman bekerja di bidang Security untuk blue team setidaknya selama 2 tahun, paling disukai di lingkungan kerja startup.

Memahami proses secure code analysis atau telah melakukan analisis kode statis menggunakan tools analisis, Synk, sonarqube, cherckmark, veracode, dll.

Memiliki pengetahuan tentang pengujian penetrasi baik pada aplikasi (Mobile dan web apps) serta pada sistem dan infrastruktur jaringan.

Memiliki pengalaman dalam membangun layanan keamanan di lingkungan sistem yang kompleks (otomatisasi).

Baca Juga: Info Loker, Petugas Pemetaan Wilayah Kerja Statistik Lulusan SMA/SMK/Sederajat, Deadline 5 Februari 2022

3. Officer Software Designer

Kualifikasi:

Usia maksimal 30 tahun

IPK minimal 3.00

S1 Informatika / Komputer atau yang relevan

Pengalaman minimal 1 tahun (lebih disukai di industri healthcare)

Memahami dan memiliki pengalaman tentang konsep Object Oriented Programming, Web Service, dan Microservices

Memiliki pengetahuan tentang pengembangan perangkat lunak dan pemrograman

Memiliki pengetahuan dan minat dalam pengujian perangkat lunak (Software Quality Assurance) tren teknologi baru, perilaku pelanggan

Memiliki pengetahuan dalam teknologi cloud

Kuat dalam pemikiran analitis, minat untuk bekerja dengan komputer dan orang yang berorientasi pada detail

4. Officer Technical Writer

Kualifikasi:

Usia maksimal 30 tahun

IPK minimal 3.00

Pendidikan D3 Teknik/Sains, atau yang relevan

Memiliki pengalaman minimal 1 (satu) tahun dalam posisi yang sama atau sejenis

Diutamakan memiliki pengalaman dalam industri farmasi/healthcare dan pengembangan sistem digital

Dapat bekerja dengan baik dalam tim

Memiliki kemampuan komunikasi dan interpersonal skill yang baik

Mampu menyajikan laporan dan dokumentasi teknis secara detail, terstruktur, komunikatif sesuai methodology penulisan yang baku

Memiliki kemampuan multitasking dalam mengelola lebih dari 1 pekerjaan sejenis

Mampu menggunakan bahasa Inggris minimal pasif"

Baca Juga: Info Loker! PT Kao Indonesia Buka Lowongan Kerja Terbaru 2022 untuk D3 dan S1

Apabila tertarik dan memenuhi kualifikasi lowongan kerja (loker) BUMN di PT Bio Farma pada 4 posisi untuk lulusan D3 dan S1, silakan melakukan pendaftaran onlin pada link berikut:

Officer Database Administration Spesialist: APPLY

Officer IT Security - Blue Team: APPLY

Officer Software Designer: APPLY

Officer Technical Writer: APPLY

Demikian info loker BUMN di PT Bio Farma pada 4 posisi untuk D3 dan S1. Semoga beruntung!***

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler