Hari Pertama PPKM Darurat di Semarang: Warung Makan Langgar Prokes, Ganjar Beri Peringatan Ini!

- 3 Juli 2021, 15:43 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengingatkan warga yang sedang makan serta pemilik warung di hari pertama PPKM Darurat.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengingatkan warga yang sedang makan serta pemilik warung di hari pertama PPKM Darurat. /Humas Pemprov Jateng/

INFOSEMARANGRAYA.COM,- PPKM Darurat sudah mulai diberlakukan hari ini Sabtu 3 Juli 2021. Kendati begitu, Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo kedapatan melihat sejumlah warung makan masih melanggar protokol kesehatan (prokes)

Ketika itu, Ganjar Pranowo bersama rombongannya melakukan gowes sembari meninjau pelaksanaan PPKM Darurat Kota Semarang di hari pertama, Sabtu 3 Juli 2021.

Ganjar tak henti-hentinya memperingatkan masyarakat sekitar untuk mematuhi protokol kesehatan.

Bahkan sejumlah warung makan yang buka kedapatan menjuali pembeli yang melanggar prokes.

Baca Juga: PKM Semarang Tidak Efektif Turunkan Angka Covid-19, Begini Kata Hendi

Baca Juga: Daftar Top Skor Euro 2020: Cristiano Ronaldo di Puncak, Pemain Ini Siap Lewati Gol Ronaldo!

Ganjar pun meminta pembeli untuk segera pulang dan tidak makan di warung secara berhadap hadapan.

"Ayo yang di warung bisa segera pulang. Biasanya kalau makan di warung pasti saling berhadapan," kata Ganjar.

Menyikapi hal ini, Ganjar masih berbaik hati pada pemilik warung dengan memintanya untuk tidak melayani pelanggan yang makan ditempat, sebelum Satpol PP menutup warung secara paksa.

Halaman:

Editor: Eko Nugroho

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x