Pengeluaran Boros? Simak 10 Tips Menabung Biar Gak Buntung!

- 24 November 2021, 20:18 WIB
Berikut adalah 10 tips menabung
Berikut adalah 10 tips menabung /Pexels

INFOSEMARANGRAYA.COM - Banyak kaum millenial yang boros pengeluaran namun masih merasa berat untuk membiasakan diri agar rutin menabung.

Menyimpan uang walaupun sedikit saja terasa sangat sulit. Walaupun sudah berusaha untuk hemat, namun entah mengapa tabungan terus saja berkurang.

Padahal sebenarnya menabung merupakan suatu hal yang muda. Namun yang menjadi hal penting adalah komitmen dan disiplin untuk menyisihkan uang setiap bulan, atau bila perlu setiap hari.

Baca Juga: Dijamin Sembuh! Ini Cara Mengatasi Penyakit Darah Tinggi, Asam Urat dan Kolesterol Menurut dr Zaidul Akbar

Dengan trik dan cara yang sesuai, kita bisa membuat rencana keuangan yang akan menguntungkan di masa depan nanti.

Oleh karena itu, INFO SEMARANG RAYA akan bagikan beberapa tips untuk kalian supaya kalian bisa giat menabung.

1. Tentukan tujuan menabung

Kaian harus tahu tujuan kalian menabung, apakah ingin menggunakan tabungan untuk menyisihkan dana cadangan atau ingin membeli barang tertentu yang tidak bisa dibeli saat itu juga.

Baca Juga: Cara Mudah Buat Cimol Kentang yang Kriuk dan Enak, Yuk Cobain Resepnya

Pastikan tujuan kalian jelas dan tidak beririsan dengan tujuan lain. Bila perlu, kalian bisa membuat beberapa tabungan sekaligus.

2. Tentukan batasan waktu dan jumlah dana tabungan

Selanjutnya adalah menentukan batasan waktu dan jumlah yang ingin ditabung.

Maksudnya adalah misal kalian ingin membeli buku terbaru seharga Rp 500 ribu, maka tentukan batasan waktu menabung sesuai kemampuan. Jangan lupa, seimbangkan juga dengan kebutuhan sehari-hari.

Baca Juga: Tips Jitu Lunasi Hutang Dengan Cepat Menurut Alm Syekh Ali Jaber, Cukup Amalkan Ini Secara Rutin

3. Membuat anggaran dan mengelola keuangan

Anggaran adalah pengalokasian dana berdasarkan kebutuhan kalian. Misalkan, dalam satu bulan kalian perlu menyisihkan dana untuk transportasi, makan, dan menabung.

Dari pendapatan sebulan Rp 500 ribu, pisahkan dana kalian seperti berikut:

Dana transportasi: Rp 100.000

Dana makan: Rp 300.000

Dana tabungan: Rp 100.000

Sehingga, prinsipnya adalah menghitung keperluan primer dan sehari-hari terlebih dulu, baru kemudian menyisihkan dana untuk menabung. Hal ini juga termasuk ke dalam manajemen keuangan sederhana yang dapat kalian terapkan sendiri di rumah.

Baca Juga: Tips Edit Foto Jadi Aesthetic Ala Pinterest, Cuma Pakai Aplikasi Bawaan!

4. Manfaatkan aplikasi pencatatan keuangan

Jika kalian adalah orang yang pelupa, catatlah setiap transaksi dan jangan sampai ada yang terlewat. Hal ini dapat digunakan untuk evaluasi, serta menelusuri rekam jejak keuangan kalian.

Atau kalian bisa mencatat transaksinya dengan menggunakan buku akuntansi konvensional. Namun, jika dirasa terlalu rumit, ada banyak aplikasi pencatatan keuangan yang bisa diunduh di Play Store dan App Store.

5. Gunakan rekening terpisah

Tips selanjutjya adalah kalian dapat memisahkan antara rekening khusus tabungan dan rekening untuk kebutuhan sehari-hari.

Baca Juga: Inilah Tips Menggunakan Chromebook, Siapa Bilang Ribet?

Dengan begitu, kalian tidak perlu khawatir untuk menghitung berapa sisa dana yang bisa kalian gunakan di luar dana tabungan.

6. Membatasi dan mengurangi pengeluaran sekunder dan tersier

Selain membuat anggaran, Anda juga perlu membatasi pengeluaran-pengeluaran yang tidak perlu atau impulsif!

7. Tetapkan cara belanja 

Kuncinya adala berhemat! Tetapkan cara belanja kalian, seperti mencari dan membandingkan barang termurah untuk memenuhi kebutuhan, tidak berbelanja berlebihan, dan memakai diskon atau kode voucher yang biasanya dapat digunakan di toko-toko tertentu.

Baca Juga: 4 Tips Berikut Ini Dapat Membantu Kamu Mengatasi Writer’s Block

8. Jangan berutang

Utang adalah cara cerdas untuk mengubur kesehatan keuangan kalian. Maka dari itu, menabunglah agar memiliki dana cadangan yang bisa digunakan sewaktu-waktu.

Pilihlah opsi utang jika memang benar-benar terdesak. Pastikan juga untuk bisa mencicil utang di masa mendatang.

9. Batasi uang di dompet digital

Kalian juga perlu membatasi nominal uang yang tersimpan di dompet digital, kenapa?

Baca Juga: Pelajar dan Mahasiswa Wajib Tahu! Inilah 8 Tips yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Laptop Bekas

Hal tersebut karena dengan kemudahan bertransaksi di dompet digital, tentunya akan berisiko membuat kalian lupa diri dan berpotensi boros.

10. Bawa uang tunai secukupnya dan hindari kartu kredit

Seseorang kerap kebablasan mengeluarkan uangnya lantaran melihat banyaknya uang tunai di dompet.

Tak hanya uang tunai, kartu debit dan credit card juga membuat seseorang mudah tergiur membelanjakan dana yang ada.

Baca Juga: Tak Bersemangat Dipagi Hari? Lakukan Tips Ini Untuk Mengembalikan Mood Dengan Cepat

Apalagi, kartu kredit kerap menawarkan promo cicilan 0 % sehingga membuat si pemilik kartu tidak ragu untuk menggeseknya.

Sayangnya sikap tersebut justru berisiko membuat kalian  gigit jari, karena uang habis dan tagihan kartu kredit meledak.

Untuk itu, biasakan untuk membawa uang yang secukupnya di dompet dan tinggalkan kartu debit atau credit card di rumah.

Baca Juga: 5 Tips Menjaga Kesehatan Saat Musim Hujan Tiba

Langkah itu membantu kaliam terhindar dari godaan untuk membeli barang yang tidak diperlukan.

Apalagi, jika pergi ke tempat-tempat yang berisiko membuat kalian kalap, seperti ke pusat perbelanjaan.

Itulah beberapa tips menabung yan dapat kalian terapkan agar pengeluaran tidak boros.

Baca Juga: Tips Diet Cepat yang Sehat dan Aman, Simak Penjelasannya

Ingat, kunci semua ini adalah komitmen. Jika kalian berkomitmen untuk menabung pasti akan berhasil. Selamat mencoba!***

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah