Cukup 1 Wajan! Resep Grilled Chicken With Mushroom Sauce untuk Menu Valentine

13 November 2023, 10:52 WIB
Cukup 1 Wajan! Resep Grilled Chicken With Mushroom Sauce untuk Menu Valentine /Tangkap Layar YouTube Devina Hermawan/

INFOSEMARANGRAYA.COM - Valentine selalu menjadi momen yang spesial, dan tidak ada cara yang lebih baik untuk merayakannya daripada dengan hidangan istimewa yang lezat dan romantis.

Jika Anda mencari resep yang tidak hanya mudah disiapkan tetapi juga memikat lidah, maka "Grilled Chicken with Mushroom Sauce" adalah jawabannya. Yang lebih menarik, Anda hanya membutuhkan satu wajan untuk menciptakan hidangan yang memukau ini.

Mari bersiap-siap menyajikan kejutan kuliner untuk orang terkasih dalam suasana Valentine yang penuh cinta ala Devina Hermawan!

Baca Juga: Gurih Manis Nikmat! Resep Ayam Goreng Mentega Dijamin Nambah Karena Ini

Resep Grilled Chicken Mushroom Sauce (untuk 2 porsi)

Bahan:

1 pasang dada ayam
2 sdm minyak
2 sdt bawang putih halus / bubuk bawang putih
1 sdm mustard
1 sdm jus lemon / kecap inggris
1 sdt bubuk paprika
¾ sdt garam
1 sdt gula
¼ sdt lada hitam

Bahan saus mushroom:

2 buah jamur shitake
10 buah jamur champignon
4 siung bawang putih halus
5 siung bawang merah halus
Thyme secukupnya
2 sdm mentega
150 ml krim
200 ml air
¼ sdt garam
½ sdt gula
¼ sdt merica

Baca Juga: Gurih dan Wangi! Resep Ayam Goreng Italia: Chicken Parmigiana Apalagi Pakai Air Fryer

Pelengkap:

1 buah kentang rebus, potong
½ pack baby buncis, rebus
3 siung bawang putih cincang
4 sdm mentega
Parsley, cincang
Lemon

Langkah:

1. Keringkan ayam dengan tisu kemudian pipihkan dengan cara dipukul-pukul dengan rolling pin atau benda tumpul

2. Marinasi ayam dengan jus lemon, minyak, bawang putih, mustard, bubuk paprika, garam, gula, dan lada hitam, aduk rata

3. Tutup dengan cling wrap, diamkan minimal 1 jam di suhu ruang

Baca Juga: Cara Meresap Sampai Dalam! Resep Ayam Bakar Kecap Teflon yang Sempurna

4. Untuk saus, cincang jamur shitake dan champignon, sisihkan

5. Rebus sebentar buncis dengab sedikit garam dan gula lalu bilas dengan air dingin, tiriskan

6. Panaskan sedikit minyak, masukkan ayam, panggang di satu sisi terlebih dahulu kemudian balikkan

7. Masukkan kentang dan baby buncis, masak hingga sedikit kecokelatan lalu masukkan sebagian mentega, bawang putih, aduk rata

8. Masukkan parsley dan sedikit perasan lemon, masak hingga matang lalu angkat kentang dan baby buncis

9. Masukkan sisa mentega lalu siram lelehan mentega ke atas ayam, tiriskan

10. Di wajan yang sama, tumis jamur hingga matang lalu masukkan bawang putih, bawang merah, dan thyme, masak hingga wangi

11. Tambahkan krim, air, garam, gula, dan merica, aduk rata, lalu masukkan mentega

12. Grilled chicken siap disajikan

Nah, itulah Gurih Manis Nikmat! Resep Grilled Chicken With Mushroom Sauce untuk Menu Valentine, semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Abdul Rosid

Tags

Terkini

Terpopuler