Hubungan Antara Pilihan Warna Busana dengan Cerminan Sikap Pribadi Penggunanya

- 4 September 2023, 09:13 WIB
Pilihan Warna Busana dengan Cerminan Sikap Pribadi
Pilihan Warna Busana dengan Cerminan Sikap Pribadi /hasca/pixabay

INFO SEMARANG RAYA – Jangan dikira warna busana tidak mencerminkan sikap pribadi penggunanya. Hati-hati dalam memilih warna, supaya kita bisa dinilai ‘baik-baik saja’ oleh orang lain. Berikut adalah korelasi alasan pemilihan warna busana sesuai dengan cerminan sikap kita. Buat yang memilih warna kesukaan, misalnya warna biru mungkin sebaiknya agak diarahkan ke yang agak chill supaya kalian kelihatan lebih damai dan mencintai ketenangan. Kalau kalian suka warna merah, kalian bakal dianggap sebagai  bisa jadi tipe yang enerjik dan berani.

Kemudian antara mood dan emosi. Warna juga bisa mengungkapkan mood dan perasaan kalian. Warna-warna cerah seperti kuning dan oranye bisa menunjukkan bahwa kalian sedang hepi, bahagia, dan sedang semangat. Kalau memilih yang gelap seperti hitam dan abu-abu kalian akan dianggap sebagai pemikir serius yang lagi tidak berkenan diganggu. Ada juga korelasi beruPA kepribadian yang dominan. Warna favorit yang kalian pilih bisa jadi ada hubungannya dengan tipe kepribadian. Orang ekstrovert biasanya suka warna-warna cerah yang mencolok, sementara yang introvert lebih suka warna-warna netral dan tenang.

Sekarang tentang kepercayaan diri. Kalian bisa melihat seberapa percaya dirinya seseorang dari sisi pilihan warna di pakaiannya. Orang yang percaya diri biasanya lebih suka warna-warna mencolok untuk menunjukkan diri mereka yang sebenarnya, sementara yang pemalu lebih milih warna-warna netral. Kemudian tentang kreativitas dan inovasi. Ada juga teman kalian yang suka bermain-main dengan warna. Mereka yang kreatif biasanya berani bermain kombinasi warna yang nggak biasa untuk menciptakan gaya unik. Mereka meliat warna sebagai sebuah cara untuk mengungkapkan kreativitas. Yang suka hal-hal serius, tertib, dan konservatif pilihan warnanya adalah klasik dan netral. Beda sama yang suka warna-warna mencolok, yang lebih terbuka buat hal-hal baru.***

Editor: Hascaryo Pramudibyanto

Sumber: hasca


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x