Minta Maaf ke Karyawan Alfamart Diwakilkan Putrinya, Ibu Pencuri Coklat Kembali Dikritik Warganet: Yakin Tulus

- 16 Agustus 2022, 19:33 WIB
Permintaan maaf diwakili putrinya, ibu pencuri coklat di Alfamart dikritik netizen
Permintaan maaf diwakili putrinya, ibu pencuri coklat di Alfamart dikritik netizen /PMJNews/

INFOSEMARANGRAYA.COM – Kasus pencurian di Alfamart yang baru-baru ini menghebohkan publik menemukan titik akhir, di mana pada 15 Agustus 2022 kemarin, pihak pelaku menyatakan minta maaf kepada karyawan Alfamart yang bersangkutan.

Dilansir dari laman Twitter @zoelfick, jurnalis Zulfikar Akbar membagikan video singkat yang memperlihatkan mediasi antara pihak Alfamart dan keluarga ibu pelaku beserta pengacaranya.

Dalam video singkat tersebut, terlihat beberapa orang bersangkutan atas kasus pencurian dan ancaman di Alfamart yang menghebohkan warganet baru-baru ini, di antaranya karywan Alfamart yang bersangkutan, putra Hotman Paris, anak dan pelaku, serta pengacaranya.

Dalam mediasi yang dilaksanakan di Satreskrim Polres Tangerang Selatan pada 15 Agustus 2022 malam tersebut, terlihat anak dari ibu pencuri atau pelaku membacakan pernyataan minta maaf kepada karyawan Alfamart dan pihak Alfamart.

Baca Juga: Akhirnya! Pencuri Coklat di Alfamart Minta Maaf Kepada Karyawan Alfamart!

"Selamat malam semuanya saya Ivana Valenza putri dari Ibu Mariana memohon maaf kepada seluruh karyawan Alfamart, khusus kepada Amel, Mbak Nisa, Mas Alif, dan manajemen Alfamart secara menyeluruh,"

Setelah pernyataan minta maaf diterima oleh korban, karyawan Alfamart yang bersangkutan, pengacara dari pelaku juga menyampaikan permintaan maafnya.

Uniknya, setelah mediasi dan pernyataan minta maaf dari pihak ibu pencuri coklat di Alfamart selesai, warganet kembali dibuat gemas oleh aksi sang ibu yang dinilai tidak tulus minta maaf.

Banyak warganet yang merasa bahwa sikap sang ibu yang hanya diam dan malah membuat sang anak menyampaikan minta maaf dinilai tidak tulus.
“Kok anaknya yang minta maaf.. hehehe.. kenapa bukan ibunya langsung yang ngomong, yakin tulus?”

Baca Juga: Link Live Streaming Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Tanggal 17 Agustus 2022

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x