Cederai Kepercayaan Publik pada Polri Karena Lakukan Rekayasa Kasus, Ferdy Sambo: Saya Memohon Maaf…

- 12 Agustus 2022, 19:24 WIB
Ferdy Sambo sampaikan permintaan maafnya.
Ferdy Sambo sampaikan permintaan maafnya. /Antara/Aprillio Akbar/

Berikut ini isi dari permintaan maaf yang ditulis langsung oleh Ferdy Sambo yang kini tengah jadi tersangka utama pada kasus kematian Brigadir J:

"Izinkan saya sebagai manusia yang tidak lepas dari kekhilafan secara tulus meminta maaf dan memohon maaf sebesar-besarnya, khususnya kepada rekan sejawat Polri beserta keluarga serta masyarakat luas yang terdampak akibat perbuatan saya yang memberikan informasi yang tidak benar serta memicu polemik dalam pusaran kasus Duren Tiga yang menimpa saya dan keluarga," kata Ferdy Sambo.

Baca Juga: Terungkap! Bharada E Disuruh Tembak Dinding oleh Ferdy Sambo saat Brigadir J Tewas, Simak Selengkapnya

Dalam permintaan maaf Ferdy Sambo terlihat bahwa ia khilaf dan memohon maaf terutama pada rekan sejawat Polri yang terkena dampaknya secara langsung dan keluarganya.

"Kepada institusi yang saya banggakan, Polri, dan khususnya kepada bapak Kapolri yang sangat saya hormati, saya memohon maaf dan secara khusus kepada sejawat Polri yang memperoleh dampak langsung dari kasus ini saya memohon maaf," katanya.

Melanjutkan, Ferdy Sambo mengucapkan permintaan maaf kembali karena sebelumnya telah melakukan rekayasa atas kematian Brigadir J hingga menimbulkan banyak penafsiran informasi hingga mencederai institusi Polri.

Baca Juga: Inilah Alasan Kenapa Motif Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J Tak Bisa Diungkap ke Publik Menurut Komnas HAM

"Sekali lagi saya memohon maaf akibat timbulnya beragam penafsiran serta penyampaian informasi yang tidak jujur dan mencederai kepercayaan publik kepada institusi Polri," katanya.

Diakhir, Ferdy Sambo memberikan sepatah kalimat yang mengaku melakukan tindak pidana tersebut karena ingin menjaga dan melindungi keluarganya.

"Saya adalah kepala keluarga dan murni niat saya untuk menjaga dan melindungi marwah dan kehormatan keluarga yang sangat saya cintai," tuturnya.

Halaman:

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah