147 Kilogram Ganja Siap Edar Dari Kurir Berhasil Disita Satresnarkoba

- 12 Oktober 2021, 06:00 WIB
ilustrasi penangkapan. Satresnarkoba Polres Serang menangkap pemuda asal Serang, MU yang nekat bisnis narkoba karena sulit dapat pekerjaan.
ilustrasi penangkapan. Satresnarkoba Polres Serang menangkap pemuda asal Serang, MU yang nekat bisnis narkoba karena sulit dapat pekerjaan. /4711018 /Pixabay/

INFOSEMARANGRAYA.COM - Seorang kurir narkoba berhasil ditangkap oleh Satuan Reserse Narkotika, Psikotropika, dan Obat Berbahaya (Satresnarkoba) dan menyita seumlah barang bukti berupa 147 kilogram ganja kering siap edar.

Dalam konferensi pers yang diselenggarakan di Mapolres Bener Meriah pada Senin, 11 Oktober 2021, Kapolres Bener Meriah membenarkan akan penangkapan seorang kurir narkoba berinisial J (52) dari Kecamatan Dabun Galang, Kabupaten Gayo Luwes.

"Pelaku ditangkap pada hari Sabtu (9/10) pukul 13.00 WIB di Jalan Komplek Perkantoran Pemda Bener Meriah. Dari pelaku disita 147 kilogram ganja kering siap edar yang diangkur pakai mobil Kijang Innova," ujat AKBP Agung Surya Prabowo selaku Kapolres Bener Meriah.

Baca Juga: Netflix Dapat Peringatan Gara-Gara Serial Laris Ini

Dari keterangan yang disampaikan oleh pelaku, Agung menjelaskan 147 kilogram ganja kering akan didistribusikan ke daerah Medan Sumatera Utara.

Ia juga menyampaikan, pendistribusian 147 kilogram ganja kering dilakukan dengan cara dikemas dalam 147 bal dibalut dengan lakban untuk menutupi kecurigaan.

"Jika dalam bentuk uang seluruhnya  senilai Rp176.000.000,-dengan asumsi harga ganja kering di pasaran Rp1.200.000,-perkiloram," kata Agung.

Baca Juga: BMKG: 24 Wilayah Ini Alami Cuaca Ekstrem Hingga 15 Oktober 2021, Warga Diminta Waspada!

Atas tindakan yang dilakukan oleh pelaku, ia dijerat dengan Pasal 111 Ayat 2 dan Pasal 114 Ayat 2 Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 Tenatang Narkotika dengan ancaman hukuman penjara paling singkat lima tahun dan paling lama seumur hidup atau hukuman mati.***

Editor: Alfiansyah

Sumber: ANTARA Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x