BKN Ungkap Hal Penting yang Wajib Diketahui Peserta Sebelum Daftar Seleksi CPNS PPPK 2021

29 Maret 2021, 18:15 WIB
Kepala BKN Ungkap Calon ASN 2021 Menggunakan 1 Portal Demi Peningkatan Sistem Baru SSCASN, /Antara

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Pendaftaran CPNS dan PPPK akan segera dibuka pada bulan April 2021 ini. Hal ini berdasarkan keterangan Bima Haria Wibisana selaku Kepala BKN sekaligus Ketua Panselnas Seleksi CPNS 2021.

Nah, seberapa jauh kalian para calon ASN Indonesia mempersiapkan diri untuk mengikuti tes seleksi CPNS maupun PPPK?

Selain giat berlatih soal, Kepala BKN menyebut ada beberapa hal yang penting yang wajib diketahui sebelum ikut seleksi CPNS-PPPK 2021.

Baca Juga: Polri Ungkap Pelaku Bom Bunuh Diri di Makassar, Ternyata Pasangan Suami Istri Tergabung Dalam Kelompok Ini

Baca Juga: Menpan RB Bocorkan Pengumuman dan Kuota Formasi CPNS 2021, Simak Selengkapnya

1. Portal Pendaftaran 

Sama seperti pendaftaran sebelumnya, kalian hanya mengakses satu portal resmi seleksi calon ASN atau SSCASN. Portal ini digunakan untuk pendaftaran 3 kategori calon ASN meliputi CPNS, PPPK, dan sekolah Kedinasan.

2. Tidak Perlu Unggah Dokumen Lagi 

Pendaftaran sebelumnya calon peserta seleksi harus mengunggah satu per satu dokumen mulai dari ijazah, STR, Transkrip nilai, KTP dll. 

Nah, tahun 2021 ini BKN memberikan kemudahan bagi kalian calon peserta tidak perlu lagi mengunggah dokumen. Hal ini karena BKN telah melakukan peningkatan fitur teknologi dalam SSCASN. 

Portal SSCASN sudah terintegrasi dengan berbagai instansi resmi yang merekap data resmi kalian. Yakni sudah otomatis mengetahui data NIK di Dukcapil, data Dapodik Kemdikbud, data STR di Kementerian Kesehatan, dan akses data ijazah dan akreditasi Perguruan Tinggi di Kementerian Ristekdikti.

Baca Juga: Dukung Larangan Mudik, Hendi Minta Pemerintah Terapkan Larangan Operasional Transportasi

Baca Juga: Mulai 1 April 2021 Seluruh Transportasi Umum Terapkan GeNose C-19, Simak Aturan dan Syaratnya

3. Peserta Bisa Mengakses Semua Formasi 

Terkait hal ini Bima Haria menyatakan bahwa peserta seleksi ASN bisa mengakses informasi yang memuat seluruh Formasi yang dibuka pemerintah. 

Ini sebagai bentuk Inovasi teknologi yang dikembangkan BKN untuk memudahkan calon peserta ketika mencari formasi yang dibutuhkan hanya melalui portal SSCASN. 

Jadi kalian tidak perlu ribet membuka satu per satu website masing-masing instansi untuk mencari ketersediaan formasi yang kalian butuhkan.

4. Seleksi ASN Transparan dan Akuntabel menggunakan Face Recognition.

Adanya fitur Face Recognition yang akan diletakan saat pelaksanaan tes seleksi, tentunya akan meminimalisir terjadinya kecurangan dan pencalonan saat tes CPNS dan PPPK.

Baca Juga: Jadwal Piala Menpora Selasa 30 Maret 2021: PSIS Semarang Akan Melawan Arema FC

Baca Juga: Begini Nasib Korban Terdampak Ledakan Kilang Minyak Pertamina di Balongan Indramayu

5. Menerapkan Prosedur Pencegahan Covid-19.

Mengingat masih mewabahnya Covid-19, BKN tetap menerapkan prosedur pelaksanaan seleksi CPNS PPPK sesuai protokol kesehatan. Tentunya dengan menghadirkan live score peserta melalui Youtube BKN agar hasil ujian dapat dipantau di mana saja (tidak berkerumun di lokasi ujian). 

Bagi peserta seleksi yang positif Covid-19 jangan khawatir, BKN telah menyediakan ruang khusus sehingga tetap bisa mengikuti tes seleksi.

6. Peserta Luar Negeri akan di Fasilitas KBRI setempat.

Kepala BKN mengungkapkan untuk peserta seleksi di luar negeri akan tetap bisa mengikuti ujian di kantor KBRI setempat.***

Editor: Eko Nugroho

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler