Belum Bisa Melaksanakan Haji? Lakukan Ibadah Ringan Bernilai Pahala Haji Berikut ini

6 Juli 2022, 10:44 WIB
Waiting list keberangkatan haji mencapai 23 tahun, jika kuota haji di daerah tersebut sebanyak 537 orang. /Foto : Humas Kemenag/

INFOSEMARANGRAYA.COM - Tahun ini ibadah haji kembali dilaksanakan setelah dua tahun tertunda.

Penundaan ibadaha haji sebagai akibat dari wabah virus Covid-19 yang menyerang dunia.

Ibadah haji yang dilaksanan tahun ini memiliki aturan yang lebih ketat terutama pada bidang kesehatan.

Baca Juga: Amalan Ringan Bernilai Pahala Setara dengan Haji

Ibadah haji merupakan salah satu dari lima rukun Islam yang wajib dilaksanakan oleh umat Islam.

Melaksanakan ibadah haji dengan penuh ke-ikhlasan akan membantu imat Islam agar masuk surga.

Berdasarkan sebuah hadits shahih, pahala haji adalah surga:

Baca Juga: Amalan Ringan Bernilai Pahala Setara dengan Haji

عن أبي هريرة رضي الله عنه أن رسول الله صلى الله عليه وسلم قال: العمرةُ إلى العمرةِ كفَّارَةٌ لمَا بينَهمَا، والحجُّ المبرورُ ليسَ لهُ جزاءٌ إلا الجنَّةُ

Dari Abu Hurairah radhiallahu’anhu, Rasulullah ﷺ bersabda, “Ibadah umrah ke ibadah umrah berikutnya adalah penggugur (dosa) di antara keduanya, dan haji yang mabrur tiada balasan (bagi pelakunya) melainkan surga” (HR al-Bukhari dan Muslim).

Sayangnya, tidak semua umat Islam bisa melaksanakan ibadah haji karena beberapa faktor.

Baca Juga: Arab Saudi Larang Warganya Berpergian ke Indonesia, Bagaimana Dampaknya ke Jemaah Haji Indonesia?

Tetang saja, ada beberapa amalan ringan yang bisa dilaksanakan setiap saat dan memiliki pahala setara dengan ibadah haji.

Berikut adalah amalan ringan bernilai setara dengan pahala haji:

1. Sholat wajib berjamaah

Shalat wajib lima waktu secara berjemaah di masjid dan disempurnakan dengan shalat sunnah.

2. Berbakti kepada orangtua.

Berbakti kepada orangtua memiliki pahala yanh setara dengan pahala ibadah haji dan umrah, bahkan juga berjuang di jalan Allah.

3. Melakukan shalat shubuh berjemaah di masjid.

Melaksanakan shalat subuh berjamaah dan berdiam di masjid hingga waktu pelaksanaan shalat sunnah Dhuha.

4. Mengajarkan ilmu di masjid atau belajar ilmu di masjid.

Berangkat ke masjid untuk belajar hal-hal baik atau mengajarkan kebaikan.

Baca Juga: Biaya Haji 2022 Telah Ditetapkan Oleh Pemerintah Beserta DPR: Rata-Rata Rp39,8 Juta Per Jemaah

Melaksanakan ibadah ringan bernilai pahala seperti haji jika dilakukan dengan ikhlas, akan membuat ibadah lebih bermakna.***

Editor: Alfio Santos

Tags

Terkini

Terpopuler