Ganjar Tanam Beraneka Pohon untuk Mempercantik Kawasan Embung Kedung Banteng

- 13 Maret 2021, 00:16 WIB
Ganjar Pranowo bersama warga melakukan penanaman 2.600 pohon trembesi dan buah-buahan di kawasan Embung Kedung Banteng, Desa Cabean Kunti, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali.
Ganjar Pranowo bersama warga melakukan penanaman 2.600 pohon trembesi dan buah-buahan di kawasan Embung Kedung Banteng, Desa Cabean Kunti, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali. /jatengprov.go.id

"Jadi Embung Kedung Banteng ini, kita harapkan nanti akan menjadi destinasi wisata. Inspirasinya adalah, banyak tempat Galian C yang rusak atau mungkin ditinggalkan, ternyata kalau ditata ulang bisa menjadi tempat yang bagus," papar Ganjar.

Beberapa tempat yang mesti direhabilitasi karena Galian C, lanjut Ganjar, sebenarnya bisa dibuat konsep semacam itu.

Baca Juga: Heboh Potret Pre-Wedding Ikbal Fauzi Pemeran Rendy Ikatan Cinta Bersama Wanita Ini

Dirinya berharap, nantinya wilayah Galian C lainnya bisa menjadi terinspirasi dengan perubahan seperti di Embung Kedung Banteng.

Selain merehabilitasi lahan, kata Ganjar, gerakan penanaman pohon juga sangat penting untuk melestarikan sumber mata air.

Misalnya saja di Desa Cabean Kunti, terdapat beberapa sumber mata air yang disebut oleh warga sebagai Sendang Pitu (Sendang Tujuh).

Baca Juga: Bocoran Sinetron Ikatan Cinta Jumat 12 Maret 2021: Nino Tahu Hasil DNA Reyna Palsu? Al Panik

"Semakin banyak pohon ditanam, harapan kita sumber air makin banyak, dan itu akan menjadi tempat kehidupan. Kalau sekarang kita tanami, mudah-mudahan nanti anak cucu kita yang merasakan, pariwisata juga akan berjalan," harap Ganjar.

Kepala Desa Cabean Kunti, Khamid Winardi, menyampaikan, kawasan Embung Kedung Banteng selesai dibangun pada Oktober 2020.

Embung ini akan digunakan untuk penyaluran kebutuhan perairan dan akan diolah menjadi sumber air bersih.

Halaman:

Editor: Muh. Yoga Arif

Sumber: jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah