Terapkan Langkah Ini untuk Mengatasi Keinginan Makan, Habis Olahraga Lari

- 17 Maret 2024, 10:05 WIB
Ilustrasi - Terapkan Langkah Ini untuk Mengatasi Keinginan Makan, Habis Olahraga Lari
Ilustrasi - Terapkan Langkah Ini untuk Mengatasi Keinginan Makan, Habis Olahraga Lari /Freepik/ Yanalya/

INFO SEMARANG RAYA - Rutin berolahraga memang sangat baik untuk kesehatan kita, terutama fisik dan mental.

Misalnya saja jenis olahraga berlari yang banyak digemari orang.

Walaupun terbilang mudah dan murah, jika tidak rutin melakukannya akan sia-sia.

Mungkin kamu bisa mencoba rutin melakukan di akhir pekan pada pagi hari.

Selain itu, ternyata manfaat lari pagi bisa kamu dapatkan salah satunya dapat menurunkan berat badan dan memperkuat tulang kaki.

Namun, ada efek yang tidak menyenangkan setelah latihan lari yaitu kalaparan dan meningkatnya nafsu makan. Jika nafsu makan tidak dikontrol, bukan tak mungkin.

Maka dari itu, kamu perlu memeperhatikan tips dalam mengendalikan keinginan makan berlebih setelah lari berikut ini:

1. Makan sedikit sebelum lari

Makan sedikit sebelum lari jarak jauh bisa membantu mencegah makan berlebih setelah berlatih.

Kadar gula darah berada pada level terendah di pagi hari setelah semalaman penuh kita tidak mengkonsumsi apapun.

Lari jarak jauh dengan kadar gula darah rendah bisa menimbulkan masalah.

Seimbangkan kadar gula darah sebelum berlari dengan mengkonsumsi makanan seperti roti gandum dengan selai kacang atau almond, energh bar, atau sereal gandum.

Baca Juga: Tips Cara Membuat Agar-Agar Santan yang Lembut dan Enak Ala Mbak Alvi

2. Konsumsi nutrisi dalam jumlah kecil lebih sering

Paul menjelaskan, strategi lainnya untuk meningkatkan kadar gula darah yang rendah adalah mengkonsumsi makanan bernutrisi dalam jumlah kecil pada interval lebih sering di sela lari jarak jauh.

Misalnya, makan setengah atau sepertiga kemasan alih-alih sebungkus penuh.

Trik ini akan memberikanmu energi yang dibutuhkan namun dalam dosis kecil untuk mencegah penurunan gula darah secara gratis.

Kondisi ini membuatmu lebih mudah kenyang setelah lari.

Baca Juga: Inilah Tips Agar Kuat Menahan Lapar Saat Puasa Ramadan 2024, Biar Perut Tidak Keroncongan

3. Mengonsumsi banyak air

Kelaparan sebetulnya bisa jadi sinyal haus sebab otak kita seringkali salah mengartikan sinyal tersebut.

Dehidrasi kerap diartikan sebagai rasa lapar.

Akhirnya kita makan lebih banyak daripada yang kita butuhkan.

Jadi, cobalah minum segelas air, minuman olahraga atau segelas teh herbal sebelum memulai sesi lari.

Tambahkan campuran elektrolit jika memungkinkan untuk memastikan kita tidak membuangnya lewat keringat.

Minum air setiap kali merasa lapar.***

Editor: Muhammad Abdul Rosid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x