Twitter Akan Uji Coba Fitur Terbaru ' Tip Jar', Ini Bocoran Fungsi dan dan Cara Kerjanya!

- 7 Mei 2021, 13:44 WIB
Logo Twitter
Logo Twitter //Pixabay

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Twitter baru-baru ini menambahkan sebuah fitur baru yang kehadirannya berfungsi mempermudah penggunanya dalam melakukan sebuah transaksi.

Ide ini muncul sebagai akibat dari maraknya pengguna yang membagikan link dompet-dompet digital maupun bank tertentu yang meneruskan pengguna untuk melakukan kegiatan yang melibatkan pembayaran seperti berdonasi.

Adapun usaha Twitter dalam menindaklanjuti hal tersebut, pihaknya akan merealisasikan dalam sebuah fitur yang diberi nama ‘tip jar'.

Baca Juga: 5 Zodiak Ini Punya Pikiran Kreatif, Apakah Kamu Salah Satunya?

Baca Juga: Hastag #patuhtidakmudik Menjadi Trending di Twitter

Baca Juga: Fitur Mengirim Uang Via WhatsApp Akan Tersedia di Banyak Negara!

Masih dalam Masa Percobaan 

Dalam masa percobaan fitur barunya, pihak Twitter berharap adanya 'tip jar' akan memudahkan pengguna untuk menerima dan menunjukan dukungan mereka dengan uang.

“Ini adalah langkah pertama untuk menciptakan cara baru bagi orang-orang, untuk menerima dan menunjukkan dukungan di Twitter dengan uang,” tulis Twitter dalam blog resminya.

Untuk itu, pengguna akan semakin mudah menemukan pembayaran yang lebih praktis tanpa harus membagikan link pembayaran dari pihak ketiga ketika ingin meminta penggalangan dana.

Namun sayangnya, uji coba fitur satu ini belum diketahui secara pasti apakah akan dibawa juga ke Indonesia atau tidak.

Pasalnya sejauh ini, fitur tip jar hanya mendukung pembayaran lewat PayPal, Patreon, Venmo, dan Cash App.

Baca Juga: Daging Beku Impor Ilegal Marak di Pasar Jateng, Polisi Ungkap Beberapa Kejanggalan Ini!

Baca Juga: Kondisi Raditya Oloan Memprihatikan Sebelum Meninggal Dunia

Baca Juga: WhatsApp Minta Pengguna Setujui Kebijakan Privasi Baru Hingga 15 Mei 2021, Jika Tidak Akun Akan Dihapus?

Adapun Twitter menegaskan untuk pengguna yang menggunakan bahasa inggris sudah mulai menerima fitur ini.

Kamu bisa menemukan ikon ‘Tip Jar’ ini nantinya di sebelah kiri ikon direct message (DM). Ketika kamu mulai mengklik, maka akan muncul metode pembayaran apa yang dikehendaki.

Sedangkan untuk melihat apakah akun tersebut dapat menerima dan melakukan pembayaran uang dapat dilihat di profilnya.

“Tip Jar adalah cara mudah untuk mendukung suara yang luar biasa yang bisa membuat percakapan di Twitter. Ini adalah langkah pertama yang kami lakukan untuk membuat cara baru bagi orang-orang untuk menerima dan menunjukan dukungan mereka di Twitter dengan uang,” kata Twitter.(AIS)***

Editor: Eko Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x