Harga iPhone 12 Turun Drastis: Jaringan 5G dengan Kamera Boba Tahun 2022

2 Juli 2022, 14:24 WIB
Harga iPhone 12 /GSMArena

INFOSEMARANGRAYA.COM – Saat ini, harga iPhone 12 turun drastis. Kini, pengguna iPhone dapat upgrade dan beli iPhone jaringan 5G dengan kamera boba di tahun 2022.

Di tahun 2022 ini, iPhone 12 harganya semakin terjangkau. Harga iPhone 12 bekas, kini mulai dari Rp8,5 juta  hingga Rp14,5 juta dengan fitur jaringan 5G dan kamera boba.

iPhone 12 ini masih menjadi incaran di tahun 2022 karena spesifikasinya yang masih sangat unggul dan harganya turun drastis.

Tidak hanya harga yang worth it di tahun 2022, bahkan spesifikasi yang dimiliki iPhone 12 ini pun masih bisa diandalkan hingga 5 tahun ke depan.

Baca Juga: Awal Juli 2022 Harga iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max Anjlok! Cek Harga Terbaru Berikut

Berikut ini terdapat beberapa ulasan terkait iPhone 12 yang harganya sudah semakin murah dan ini saatnya untuk upgrade iPhone jaringan 5G dengan kamera boba di tahun 2022.

Desain

Desain iPhone 12 ini sangat cantik dan terkesan mewah serta elegan ditambah dengan bulatan kamera bobanya.

iPhone 12 ini juga hadir dengan beberapa varian warna yang sangat menarik antara lain, black, white, red, blue, green, purple.

Layar

Fitur selanjutnya yaitu layar, iPhone 12 ini sudah didukung dengan layar Super Retina HDR. Layar OLED dengan ukuran ukuran 6.1 inci dan refresh rate 60Hz.

Dengan kelebihan pada fitur layarnya, iPhone 12 ini sangat nyaman sekali dalam penggunaan sehari-harinya apalagi dalam menggunakan media sosial.

Performa

iPhone 12 didukung dengan chipset A14 Bionic serta RAM 4GB dan storage terendahnya pada 64GB.

Fitur lain yang menjadi daya tarik dan daya jual iPhone 12 yaitu, iPhone 12 ini sudah mendapat dukungan 5G. Tentu saja akan sangat cocok untuk penggunaan jangka panjang.

Baca Juga: iPhone 13 Series Turun Harga Besar-besaran! Ini Harga Terbaru di Awal Juli 2022 yang Makin Terjangkau

Kamera

Fitur kamera belakang iPhone 12 ada 2 kamera boba atau lensanya yang sama-sama memiliki besaran lensa 12MP.

Baterai

Kemudian, fitur unggul lainnya yaitu pada kapasitas baterai. iPhone 12 didukung dengan kapasitas baterai sebesar 2775mAh, yanga mana untuk sekelas iPhone kapasitas baterai ini berbilang cukup besar.

Harga

iPhone12 64GB: Rp8.500.000

iPhone12 Pro 128GB: Rp11.700.000

iPhone12 Pro 256GB: Rp12.500.000

iPhone12 Pro Max 128GB: Rp13.000.000

iPhone12 Pro Max 256GB: Rp14.500.000

 Baca Juga: Harga Terbaru iPhone 12 Resmi di Digimap Juli 2022, Apakah Sudah Turun Lagi?

Dengan keunggulan tersebut, inilah saatnya upgrade dan beli iPhone 12 yang sudah turun drastis dengan dukungan 5G dan kamera bobanya.***

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler