Resep Rendang Daging Sapi Lebaran Idul Adha! Olahan Daging Kurban Empuk dengan Bumbu yang Meresap

- 9 Juli 2022, 14:41 WIB
Berkut ini kami bagikan resep rendang Sapi dengan bumbu lengkap dan cara masak khas Padang selengkapnya.
Berkut ini kami bagikan resep rendang Sapi dengan bumbu lengkap dan cara masak khas Padang selengkapnya. /

INFOSEMARANGRAYA.COM - Berikut akan ada resep rendang daging sapi lebaran Idul Adha. Olahan daging kurban empuk dengan bumbu yang meresap.

Spesial lebaran Idul Adha ini pasti banyak yang membuat masakan daging kurban yang super empuk dan enak untuk keluarga.

Lebaran Idul Adha ini biasanya akan ada banyak ibu ibu yang mulai mencari resep olahan daging sapi yang empuk untuk dijadikan masakan lezat untuk keluarga.

Referensi menu masakan wajib dari daging kurban lebaran Idul Adha biasanya adalah, rendang. Rendang biasanya jadi menu andalan yang wajib ada untuk olahan daging kurban Idul Adha.

Baca Juga: Masih Mencari Link untuk Download Game Stumble Guys 0.38? Pakai Link Legal Disini Aja!

Rasanya yang enak dengan bumbu yang sangat khas dirasa memang wajib ada dalam setiap momen kebersamaan dengan keluarga.

Nah, kali ini Info Semarang Raya akan memberikan resep rendang daging sapi lebaran Idul Adha. Olahan daging kurban empuk dengan bumbu yang meresap.

Resep rendang daging sapi olahan daging kurban yang empuk dengan bumbu yang meresap ini bisa dijadikan referensi menu lebaran Idul Adha.

Ini dia resep rendang daging sapi lebaran Idul Adha. Olahan daging kurban empuk dengan bumbu yang meresap dilansir dari laman Cookpad.

Baca Juga: Update! Klik Link Disini untuk Download Game Stumble Guys Versi Terbaru 0.38 Secara Gratis

Bahan-bahan;

1 kg daging sapi (potong sesuai selera)

2 liter santan kelapa, dari 2 butir kelapa

Bumbu Halus

20 butir bawang merah

15 siung bawang putih

7 cabe merah kriting

5 butir kemiri

1 ruas kunyit

1/2 sdt jintan

2 ruas jahe

Bumbu Tambahan

2 batang serai

3 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

secukupnya gula merah

2 sdt garam

1 sdt kaldu bubuk

Langkah-langkah;

1. Tumis bumbu halus dan bahan tambahan hingga harum kecoklatan

2. Kemudian, masukan potongan daging dan 2 liter santan kelapa

3. Aduk hingga merata, masak sampai mendidih dan santan mengelurkan minyak

4. Masak mengunakan api kecil,sambil terus di aduk supaya bagian bawah tidak gosong

5. Jika daging sudah empuk dan mengelurkan minyak, tambahkan 3 sdm koyah (kelapa sangrai) aduk lagi, tes rasa dan angkat

6. Rendang daging sapi spesial lebaran Idul Adha siap disajikan

Itu dia resep rendang daging sapi lebaran Idul Adha. Olahan daging kurban empuk dengan bumbu yang meresap.***

 

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah