Resep Rendang Daging Sapi yang Empuk dan Lezat, Menu Hidangan Spesial Idul Adha 2022

- 11 Juni 2022, 19:35 WIB
Resep cara membuat rendang
Resep cara membuat rendang /Muhammad Faiz/
  • 1 kg daging sapi (potong)
  • 2 liter santan dari 2,5 kelapa parut
  • 4 lembar daun salam
  • 2 lembar daun kunyit
  • 2 buah bunga lawang (bunga pekak)
  • 4 buah kapulaga
  • Sejari kayu manis
  • 5 buah cengkih
  • 5 cm lengkuas (memarkan)
  • 3 buah serai (memarkan)
  • Gula merah (menurut selera)
  • Secukupnya garam dan kaldu bubuk

Bumbu halus

  • 125 g bawang merah
  • 125 g cabe merah keriting
  • 10 siung bawang putih
  • 1 jari jahe
  • 1,5 sdm ketumbar
  • 1 sdt merica

Baca Juga: Makanan Wajib Saat Idul Adha, Berikut Resep Rendang Hitam Asli Padang Dijamin Lezat Anti Gagal

Langkah-langkah membuat:

1. Siapkan bahan-bahan. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan potongan daging. Aduk rata. Tambahkan daun salam, lengkuas, serai, daun kunyit, bunga lawang/pekak, cengkih, dan kayu manis. Aduk rata

2. Masukkan daging, aduk sampai daging berubah warna, tambahkan santan. Bumbui dengan garam dan gula

3. Agar daging lebih empuk: setelah 30 menit pertama, matikan api selama 30 menit. Nyalakan kembali 10 menit. Matikan kembali 30 menit. Nyalakan kembali 10 menit sampai menjadi kalio

4. Setelah itu masak terus, hati-hati karena rawan bumbu mengendap di bawah dan menjadi gosong. Aduk terus sampai berminyak banyak dan daging empuk. Rendang daging sapi pun siap untuk dihidangkan

Baca Juga: Profil Warga Bern Yang Temukan Jasad Eril di Bendungan, Ridwan Kamil: Hatun Nuhun Terima Kasih

Demikian informasi mengenai resep rendang daging sapi yang empuk dan lezat. Resep ini dapat dicoba untuk membuat menu hidangan yang spesial di hari raya Idul Adha 2022.***

Halaman:

Editor: Alfio Santos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x