Peringati Hari Sumpah Pemuda, Ini Tokoh-tokoh Penting Dibalik Sejarah Sumpah Pemuda 28 Oktober dan Perannya

- 26 Oktober 2021, 16:07 WIB
Tokoh-tokoh Sumpah Pemuda 28 Oktober beserta Peranannya dalam memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia
Tokoh-tokoh Sumpah Pemuda 28 Oktober beserta Peranannya dalam memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia /ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

R Katja Soengkana menjadi Pembantu II di kepanitian Kongres Pemuda II. Ia merupakan perwakilan dari organisasi Pemoeda Indonesia.

Ia lahir di Pamekasan Madura, 24 Oktober 1908. Pendidikannya ditempuh di Rechts Hooge School di Belanda. Ia merupakan pendiri Pendiri Jong Indonesia di Bandung.

Baca Juga: Sejarah Hari Santri Nasional 22 Oktober 2021: Mengenang Gerakan Resolusi Jihad Para Santri di Zaman Penjajah

7. R.C.I. Sendoek

Ia menjadi Pembantu III di Kongkres Pemuda II. Dokter Rumondor Cornelis Lefrand (RCL) Senduk merupakan anggota dari Jong Celebes.

Lahir di Minahasa pada tahun 1904, namanya banyak dikenal sebagai dokter yang berjuang pada kesehatan dibandingkan politik praktis.

Selain menjadi tokoh penting Sumpah Pemuda, ia juga menjadi salah satu penggagas lahirnya Palang Merah Indonesia (PMI).

 

8. Johannes Leimena

Tokoh Sumpah Pemuda yang satu ini lahir di Ambon pada 1905. Dia seorang mahasiswa yang menjadi anggota panitia kongres sebagai Pembantu IV.

Halaman:

Editor: Asri Aulia Rachmawati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah