Polisi Sebut Korban Meninggal Akibat Kecelakaan di Sumedang Mencapai 26 Orang

- 11 Maret 2021, 10:15 WIB
Petugas mengevakuasi korban kecelakaan bus di Wado, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, pada Rabu 10 Maret 2021.
Petugas mengevakuasi korban kecelakaan bus di Wado, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, pada Rabu 10 Maret 2021. /Antara/Raisan Al Farisi

INFOSEMARANGRAYA.COM - Dirlantas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Eddy Djunaedi menjelaskan jika jumlah total korban meninggal dunia akibat kecelakaan Bus Pariwisata Sri Padma di Wado Sumedang bertambah menjadi 26 orang.

Dalam kecelakaan tersebut, Bus Pariwisata yang mengangkut 64 orang penumpang semuanya menjadi korban. Selain korban meninggal dunia 26 penumpang, sisanya 38 orang mengalami luka-luka.

"Untuk korban meninggal berjumlah 26. Dan 38 lainnya korban luka-luka," kata Direktur Lalulintas Polda Jabar Kombes Pol Eddy Djunaedi, saat dikonfirmasi, Kamis 11 Maret 2021.

Baca Juga: Bus Masuk Jurang di Sumedang, 19 Penumpang Meninggal Dunia

Seperti yang dikutip dari CirebonRaya.Com dalam artikel berjudul 26 Orang Penumpang Bus Tewas, Akibat Kecelakaan di Wado Sumedang, Meski merilis jumlah korban, Dirlantas Polda Jabar belum dapat menjelaskan bagaimana kronologis kecelakaan Bus Pariwisata bernama Sri Padma bernomor polisi T 7591 TB, masu ke jurang di Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang pada Rabu malam 10 Maret 2021.

"Kami masih melakukan penyelidikan, dan mendalami untuk kronologis dan penyebab kecelakaan," terang dia.

Baca Juga: Diduga Rem Blong, Truk Tabrakan Beruntun di Tanjakan Silayur Ngaliyan

Dalam kecelakaan seperti, biasanya polisi bakal menerapkan sistem Traffic Accident Analysys (TAA).

"Nanti kita lakukan reka ulang, kecelakaan lalulintas. Dari moteda TAA, dapat diketahui bagaimana detik-detik terjadi kecelakaan dan apa penyebab kecelakaan yang terjadi," jelasnya.

Halaman:

Editor: Eko Nugroho

Sumber: Cirebon Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah