33 Daerah Turun Status Jadi PPKM Level 3, Termasuk 10 Daerah Jateng, Ini Daftarnya!

- 26 Juli 2021, 12:23 WIB
Ilustrasi penutupan jalan saat PPKM/ 33 daerah turun status menjadi PPKM Level 3, salah satunya daerah di Jawa Tengah
Ilustrasi penutupan jalan saat PPKM/ 33 daerah turun status menjadi PPKM Level 3, salah satunya daerah di Jawa Tengah /Antara Foto/Arif Firmansyah

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan sebanyak 33 daerah di Jawa-Bali mengalami penurunan status ke PPKM Level 3.

Penurunan status ini berdasarkan assesmen WHO dan dilakukan pemerintah setelah memantau dinamika di lapangan.

“Total ada 95 kab kota yg menerapkan PPKM Level 4 di Jawa-Bali. Untuk PPKM level 3 akan diterapkan di 33 ibu kota, kab kota di Jawa-Bali,” kata Luhut dalam paparan media secara virtual, Minggu 25 Juli 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Senin 26 Juli 2021: Olivia Pergoki Elsa Lakukan Hal Ini, Al Mantap Laporkan Elsa

Baca Juga: 27 Pintu Exit Tol Jateng Dibuka,Tapi Penyekatan di 224 Titik Tetap Berlaku, Ini Daftarnya!

Adapun di Jawa Tengah ada 10 daerah yang masuk dalam PPKM Level 3 yakni:
1. Kabupaten Purbalingga
2. Kabupaten Pekalongan
3. Kabupaten Magelang
4. Kabupaten Jepara
5. Kabupaten Cilacap
6. Kabupaten Brebes
7. Kabupaten Boyolali
8. Kabupaten Blora
9. Kabupaten Pemalang
10. Kabupaten Grobogan

Namun ada 1 kota yang masuk dalam assesmen WHO yakni Kabupaten Demak.

Selain Demak, juga ada Kabupaten Malang, Bandung, Bandung Barat, Bogor, Sumedang dan Tangerang yang masuk ke assesmen WHO level 3. Namun, tidak diusulkan turun ke PPKM level 3 karena bagian dari aglomerasi wilayah.

Kabupaten Tasikmalaya meskipun asesmen WHO level 2 namun tetap diusulkan PPKM level 3. Hal ini mengingat penyebaran varian delta yang masih terjadi.

Halaman:

Editor: Asri Aulia Rachmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x