Ganjar Minta Pengelola Waduk Kedung Ombo Tanggung Jawab dan Pastikan Tragedi Ini Ditindaklanjuti

- 16 Mei 2021, 13:13 WIB
Ganjar Pranowo minta pengelola waduk Kedung Ombo Boyolali tanggung jawab terkait tenggelamnya puluhan wisatawan usai tragedi terbaliknya perahu yang menimbulkan korban jiwa.
Ganjar Pranowo minta pengelola waduk Kedung Ombo Boyolali tanggung jawab terkait tenggelamnya puluhan wisatawan usai tragedi terbaliknya perahu yang menimbulkan korban jiwa. //Twitter

Baca Juga: Ditpolairud Polda Jateng Kerahkan Tim SAR Cari Korban Tenggelam di Waduk Kedung Ombo

"Saya dikirimi videonya dan melihat ketika perahu belum berangkat, sudah melebihi kapasitas. Mereka juga tidak dibekali jaket keselamatan," tutur Ganjar. 

Ganjar juga menegaskan pengelola wajib tanggung jawab, kalau perlu izinnya harus direview ulang atau dicabut. Pasalnya pengelola jelas telah mengabaikan SOP.

"Itu kan sangat berbahaya," tambahnya.

Kejadian ini juga perlu menjadi perhatian khusus bagi para pengelola wisata. Selain mengendalikan jumlah pengunjung juga faktor yang tak boleh diabaikan adalah keselamatan.***

Halaman:

Editor: Eko Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x