Resep Rawon Daging Sapi Bumbu Rempah Warisan Leluhur Asli Jawa Timur Aman Kolesterol

26 Juli 2021, 09:51 WIB
Beef Teriyaki khas Jawa Timur bumbu rempah warisan leluhur daging empuk aman kolesterol /Instagram/@irmadesmayanti

INFOSEMARANGRAYA.COM- Halo Moms, ingin kembali mencoba memasak hidangan dari olahan daging sapi ngga nih?

Masakan dengan kuah hitam yang berasal dari bumbu rempah kluwek warisan leluhur dan membalut empuk daging sapi akan memanjakan lidah semua orang.

Ya, kali ini Info Semarang Raya akan membagikan Resep memasak Rawon daging sapi khas Jawa Timur bumbu warisan leluhur.

Meski anak zaman now kurang familiar, rasanya Moms layak banget untuk mengenalkan mereka pada masakan bumbu warisan leluhur yang alami ini, yaitu Resep Rawon daging sapi khas Jawa Timur dengan daging empuk.

Yuk memasak bersama dengan Resep, Bahan, dan cara memasak Rawon daging sapi khas Jawa Timur warisan leluhur ini sebagai berikut:

Baca Juga: Resep Soto Daging Sapi Kuah Bening Asli Madura, Seger dan Bikin Nagih

Baca Juga: Resep Tongseng Daging Sapi Tanpa Santan, Racikan Bumbu Istimewa Nikmat dan Bikin Ketagihan

Bahan dan bumbu Rawon daging sapi

Bahan:

500 gr daging sandung lamur sapi, potong-potong

1,5 ltr air untuk merebus

2 lbr daun salam

2 lbr daun jeruk

1 btg serai, ambil bagian yang putih, memarkan

1 cm lengkuas, memarkan

3 sdm minyak sayur

4 btg daun bawang, potong-potong-p

1 sdt gula

2 sdt garam

Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi Asli Khas Padang Pariaman, Racikan Bumbu Turun-temurun Wajib Coba

Baca Juga: Resep Tongseng Sapi Tanpa Santan, Menu Enak Ramah Kolesterol

bumbu halus:

8 butir bawang merah

6 siung bawang putih

2 buah cabai merah

3 butir kemiri

3 cm jahe

5 buah kluwek, ambil isinya

1 sdt ketumbar

½ sdt terasi

1 sdt asam Jawa

Pelengkap Rawon:

Telur asin

Tauge pendek, rebus hingga matang

Sambal terasi

Baca Juga: Resep Dendeng Balado Daging Sapi Asli Padang: Racikan Bumbu Turun-temurun dan Bikin Ketagihan

Baca Juga: Resep Babat Gongso Pedas Khas Semarang, Cita Rasa yang Bikin Nagih!

Bahan Sambal Terasi:

2 buah cabai merah

10 buah cabai rawit merah

1 buah tomat

1 sdt terasi

1 sdt gula

1 sdt garam

Sedikit minyak

Berikut cara Membuat Rawon daging sapi:

1. Panaskan sedikit minyak lalu tumis bumbu halus hingga wangi. Tambahkan serai, daun jeruk, daun salam dan lengkuas. Tumis hingga layu.

2. Masukkan potongan daging, aduk dan masak hingga berubah warna.

3. Tambahkan air, aduk rata, lalu tutup panci, masak hingga daging empuk dan semua bumbu meresap serta kuah susut.

4. Tambahkan gula, garam dan daun bawang. Koreksi rasa.

5. Apabila sudah pas, angkat dan sajikan selagi hangat dengan nasi putih, tauge pendek, sambal terasi, telur asin dan kerupuk udang.
Cara Membuat Sambal:

6. Tumis cabai merah, cabai rawit dan tomat hingga lunak. Angkat dan sisihkan.
Sajikan sebagai pelengkap rawon.

Demikian adalah resep, bahan, bumbu dan cara memasak Rawon daging sapi khas Jawa Timur warisan leluhur***

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler