Resep Dendeng Balado Daging Sapi Asli Padang: Racikan Bumbu Turun-temurun dan Bikin Ketagihan

23 Juli 2021, 15:58 WIB
Resep Dendeng Balado Daging Sapi Asli Padang, Racikan Bumbu Turun-temurun dan Bikin Ketagihan //Resepkoki

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Berbagai olahan daging sapi memang banyak disukai semua kalangan. Salah satunya dendeng balado.

Ya, dendeng balado bisa menjadi pilihan menu masakan untuk keluarga dirumah nih Moms. Cita rasanya yang pedas dan nikmat tentu menggugah selera makan keluarga apalagi dipadu dengan nasi panas yang disantap di siang atau malam hari.

Kali ini Infosemarangraya akan kami bagikan resep dendeng balado turun-temurun dari orang Padang, Sumatera Barat asli.

Untuk resep dendeng daging sapi balado berikut ini Moms cuma butuh waktu kurang lebih satu jam untuk 3 porsi dendeng balado daging sapi siap santap.

Nah, berikut resep dendeng balado daging sapi, sajian turun-temurun dengan racikan bumbu asli Padang yang nikmat dan bikin ketagihan.

Baca Juga: Resep Serundeng Daging Sapi Enak Dan Tahan Lama

Baca Juga: Resep Babat Gongso Pedas Khas Semarang, Cita Rasa yang Bikin Nagih!

BAHAN UTAMA

Daging has dalam, utuh tanpa dipotong - 200 gram

Bawang merah - 6 siung

Cabe merah keriting - 15 biji

Tomat merah - 1 buah

Cuka masak - 1 sdt

Jahe, geprek - 1 cm

Lengkuas, geprek - 1 cm

Serai - 1 batang

Daun salam - 2 lembar

Asam kandis - 1 keping

Garam - 1/2 sdm

Air - 1 gelas

Minyak - 3 sdm

Minyak untuk menggoreng - secukupnya

Baca Juga: Resep Rendang Asli Padang Pariaman: Masakan Turun-temurun, Dijamin Empuk dan Bikin Ketagihan

Baca Juga: Resep Sambal Ijo Padang, Pedas dan Enak, Cocok Jadi Pendamping Rendang

BUMBU HALUS:

Bawang putih - 5 siung

Ketumbar - 1 sdt

Kemiri - 2 butir

Garam - 1/2 sdm

CARA MEMBUAT

Taruh potongan daging di panci. Masukkan bumbu halus, air, jahe, lengkuas, serai, daun salam, dan asam kandis. Aduk hingga rata. Rebus atau ungkep dengan api sedang hingga air tinggal sedikit.

Matikan api dan diamkan daging hingga 1 jam.

Potong daging tipis-tipis mengikuti seratnya

Panaskan minyak banyak. Goreng irisan daging hingga garing dan berwarna coklat kehitaman. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.

Giling kasar bawang merah, cabe, dan tomat.

Panaskan minyak. Tumis sambal balado. Aduk-aduk hingga wangi dan matang.

Tambahkan garam dan cuka. Aduk dan masak hingga memerah. Angkat.

Tambahkan garam dan cuka. Aduk dan masak hingga memerah. Angkat.

Baca Juga: Resep Nasi Kebuli Ala Timur Tengah, Sajian Daging Sapi Nikmat Kaya Rasa

Baca Juga: Resep Tengkleng Kambing Pedas Racikan Spesial, Dijamin Bikin Ketagihan

TIPS

  1. Potong daging dengan menggunakan Ying Guns Pisau Daging (Lihat di Lazada DISKON) yang tajam dan dikhususkan untuk memotong daging. Dengan menggunakan pisau ini, anda dapat mengiris tipis daging dengan lebih mudah dan berukuran sama.
  2. Siram sambal lado hanya ketika akan makan, supaya dendeng tetap garing dan tidak alot.***

Editor: Asri Aulia Rachmawati

Tags

Terkini

Terpopuler