Abdul Qadir Baraja Jadi Tersangka, Simak Kronologi Penangkapan Pimpinan Khilafatul Muslimin

- 9 Juni 2022, 13:10 WIB
Pimpinan tertinggi Khilafatul Muslimin Abdul Qadir Baraja di Polda Metro Jaya. Setelah menyandang status tersangka, kini ditahan di Rutan PMJ.
Pimpinan tertinggi Khilafatul Muslimin Abdul Qadir Baraja di Polda Metro Jaya. Setelah menyandang status tersangka, kini ditahan di Rutan PMJ. /PMJ News/ Yeni

INFORSEMARANGRAYA.COM – Pimpinan Khilafatul Muslimin, Abdul Qadir Hasan Baraja resmi ditetapkan sebagai tersangka dan langsung ditangkap secara paksa di Telukbetung, Lampung pada Rabu, 8 Juni 2022.

Abdul Qadir Baraja ditangkap pada pukul 6.30 waktu Lampung, dan langsung dibawa ke Rutan Polda Metro Jaya, Jakarta.

Dalam penangkapan ini, terdapat tiga tersangka selain Abdul Qadir Baraja yang juga ditangkap di Jawa Tengah dengan inisial DS, AS, dan GZ.

Baca Juga: Link Download Film Ngeri-Ngeri Sedap 2022 Sudah Ada di LK21? Mending Nonton Langsung Pakai Link Gratis Ini!

Walaupun tidak disebabkan oleh aksi teroris, penangkapan ini didasarkan pada sebuah organisasi masyarakat bernama Khilafatul Muslimin yang ingin mengubah dan mengajak warga untuk menggantikan Pancasila menjadi Khilafah.

Pihak kepolisian mengungkapkan, Abdul Qadir memiliki keterlibatan terkait 20 konvoi motor yang dilakukan oleh Khilafatul Muslimin di Brebes pada 29 Januari 2022 lalu.

Konvoi tersebut dilakukan oleh 40 orang yang menyebarkan pamflet atau selebaran dengan isi memuat berita bohong dan ajakan untuk mengikuti ideologi khilafah sehingga dapat menyebabkan potensi makar.

Baca Juga: Trailer Terbaru ‘Black Adam’ Jadikan Dwayne Johnson Sebagai Karakter Antihero

Dalam poster tersebut, bertuliskan “Sambut kebangkitan Khilafah Islamiyyah”

Halaman:

Editor: Alfio Santos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x