Berapa Harga iPhone 14 Warna Kuning? Cek Di Sini Lengkap dengan Spesifikasinya

- 11 April 2023, 10:25 WIB
harga iPhone 14 Series varian warna kuning terbaru, lengkap dengan spesifiaksi
harga iPhone 14 Series varian warna kuning terbaru, lengkap dengan spesifiaksi /iBox

INFOSEMARANGRAYA.COM – Sudah tahukah kamu kalau kini iPhone 14 Series menghadirkan warna baru yang lebih menarik, yaitu kuning? Penasaran dengan harga jual yang dibanderol seri dengan warna baru ini? Simak di sini yang kami suguhkan lengkap dengan spesifikasi dan update harga resmi terbarunya.

Seperti yang kita ketahui, pada akhir 2022 lalu, Apple merilis serangkaian generasi iPhone terbaru yang sukses mencuri perhatian pasar gadget dunia dengan iPhone 14 Series.

Peningkatan spesifikasi luar biasa yang dihadirkan pada seri terbaru inilah yang membuat iPhone 14 Series sangat dinantikan dan diminati pasar.

Nah, kabar baiknya adalah baru-baru ini Apple merilis seri dengan varian warna baru yaitu kuning.

Baca Juga: 6 Rekomendasi HP Gaming Baterai Awet Mulai dari 1 Jutaan Aja! Lengkap dengan Spesifikasi

Sebelumnya, iPhone 14 Series hadir dengan pilihan warna Midnight, Purple, Starlight, Blue, Red saja, namun kini kamu bisa mendapatkan varian warna kuning, loh.

Lalu apakah ada yang berubah dari varian baru warna kuning pada iPhone 14 ini? Secara keseluruhan perbedaan pada varian warna terbaru ini tidak memiliki perbedaan spesifikasi apapun.

iPhone 14 warna kuning tetap memiliki spesifikasi berkelas iPhone 14 pada umumnya yang memang sudah sangat unggulan, mulai dari chipset berkelas hingga performa kamera dan hadirnya berbagai fitur baru yang makin memikat.

Baca Juga: Mulai dari 2 Jutaan, Inilah Deretan Smartphone Xiaomi Spek Gaming Kit yang Bisa Jadi Rekomendasi Teratas

Untuk lebih spesifik, berikut rangkuman spesifikasi dari seri iPhone 14 warna kuning:

Spesifikasi iPhone 14

Chipset: A15 Bionic

RAM: 6 GB

Display: Layar Super Retina XDR OLED

Kamera: 12 MP f/1.5 main dan 12 MP f/2.4 ultra wide

Kamera Depan: 12 MP f/1.9

Baterai: 3279 mAh

Tahan Air dan Debu: IP68

Baca Juga: Masih Jadi yang Terlaris, Harga iPhone 11, iPhone 11 Pro, iPhone 12 Saat ini Makin Terjangkau, Cuma Segini!

Daftar Harga iPhone 14

Nah, jika spesifikasi yang dihadirkan masih tetap sama berkelas, harga jual seri iPhone 14 justru kini makin murah, loh.

Beberapa kali alami turun harga, iPhone 14 Series kini dibanderol dengan harga yang makin terjangkau.

Berikut update harga iPhone 14 Series terbaru dari iBox setelah hadirnya varian warna kuning terbaru.

Baca Juga: Tak Tanggung Tanggung, Segini Harga Jual iPhone 13 Series Jelang Lebaran 2023!

iPhone 14 128 GB: Rp 13.999.000

iPhone 14 256 GB: Rp 16.999.000

iPhone 14 512 GB: Rp 20.999.000

iPhone 14 Plus 128 GB: 15.999.000

iPhone 14 Plus 256 GB: Rp 18.999.000

iPhone 14 Plus 512 GB: Rp22.999.000

Nah, setelah melihat update harga yang makin murah dan varian warna kuning baru yang memikat, iPhone 14 cocok banget untuk dimiliki jelang Lebaran 2023 ini, bukan?!***

Editor: Ciptanty Tsaaniatun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah