Alami Peningkatan Chip, Kinerja Spek Samsung A34 5G Makin Kencang dengan Chip Dimensity 1080, ini Ulasannya!

- 30 Maret 2023, 19:26 WIB
Chipset Dimensity 1080 milik Samsung A34 5G
Chipset Dimensity 1080 milik Samsung A34 5G /

INFOSEMARANGRAYA.COM - Alami peningkatan performa Chip, ternyata kinerja spek Samsung A34 5G makin kencang dengan usung Chip Dimensity 1080, simak ulasannya di sini.

Tak pernah ada matinya, Samsung Android selalu saja meluncurkan seri-seri terbaru yang dibekali dengan berbagai peningkatan performa spesifikasi.

Seperti diketahui, Samsung sendiri merupakan salah satu merek smartphone yang cukup digandrungi, bahkan termasuk merek Android yang paling laris di pasaran gadget Indonesia.

Sebab, Samsung Android menghadirkan banyak varian dan dibanderol dengan harga yang sangat beragam. Mulai dari harga yang terjangkau, hingga harga yang nyaris setara dengan iPhone.

Bicara soal performa tak perlu diragukan, karena setiap seri Samsung Android ini dibekali dengan performa spek yang sangat mumpuni.

Baca Juga: Info Internship! Harian Kompas Buka Lowongan Magang untuk Mahasiswa pada 19 Posisi: Ada IT hingga HR

Seperti Samsung A34 5G yang belum lama rilis, seri satu ini termasuk seri yang dapat peningkatan performa spek, seperti peningkatan dapur pacunya.

Berikut akan kami sajikan ulasan seputar performa spek Samsung A34 5G yang dibekali Chip Dimensity 1080, simak ulasannya di bawah ini.

Chip Dimensity 1080 yang Unggul

Alami peningkatan dari sektor dapur pacu, Samsung A34 5G hadir dengan prosesor yang bikin performa speknya jadi makin kencang maksimal.

Jika sebelumnya Samsung A33 ditenagai dengan Chip Exynos 1280, ternyata Samsung A34 5G ditenagai dengan Chip MediaTek Dimensity 1080.

Performa spek jadi makin kencang karena prosesor tersebut disandingkan dengan adanya RAM 8 GB dan bisa ditambah dengan RAM virtual sebesar 8 GB.

Tak hanya itu, ternyata masih dapat dua varian memori internal, antara lain 128 GB dan 256 GB yang masih bisa ditambah dengan microSD hingga 1 TB.

Resolusi Kamera Makin Unggul

Bukan hanya unggul dari sektor dapur pacu saja, Samsung A34 5G juga dibekali dengan performa kamera yang makin unggul.

Terdapat tiga kamera pada bagian belakang dengan resolusi maksimal, antara lain ada lensa utama 48 MP yang juga dilengkapi dengan OIS, 8 MP ultra-wide serta 5 MP makro dan kamera selfie berukuran 13 MP.

Baca Juga: Review realme C55: Meski Dibekali Penyimpanan 256GB dan Kamera 64MP, Layar dan Kamera Masih Mengecewakan

Kapasitas Baterai Besar

Satu lagi performa spek Samsung A34 5G yang unggul dibanding seri sebelumnya adalah, kapasitas baterai yang cukup besar.

Samsung A34 5G knk dibekali dengan kapasitas baterai sebesar 5000mAh dan sudah dilengkapi dengan fitur fast charging 25W.

Harga Terjangkau

Terkait harga jualnya, Samsung A34 5G ini masih dibanderol dengan kategori harga yang cukup terjangkau, antara lain:

- Galaxy A34 5G 8/128 GB Rp 4.999.000

- Galaxy A54 5G 8/256 GB Rp 5.499.000

Baca Juga: Info Loker! Asian Agri Sedang Membuka Lowongan Kerja untuk Fresh Graduate Teknik dan Pertanian di 3 Posisi!

Sekian ulasan seputar peningkatan Chip bikin kinerja spek Samsung A34 5G jadi makin kencang dengan Chip Dimensity 1080.***

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x