Detail Spesifikasi Prosesor Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G yang Makin Murah, Ini Harga Terbarunya

- 2 Maret 2023, 14:44 WIB
performa spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G yang hanya dibanderol harga murah
performa spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G yang hanya dibanderol harga murah /Xiaomi Indonesia

Baca Juga: Punya Banyak Kelebihan, Sebagus Apa Spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G? Harga Terbaik Ada Di Sini!

Layar yang digunakan juga sudah menggunakan teknologi AMOLED dengan resolusi FHD+ dan dibekali refresh rate 120 Hz serta touch sampling 360 Hz yang membuatnya nyaman dipandang dan responsif ketiga bermain game.

Kapasitas baterai yang digunakannya pun berukuran 5000 mAh dengan dukungan fast charging 67 Watt yang diklaim bisa mengisi daya dari 0 hingga 100 persen hanya dalam waktu 50 menit saja.

Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G mengusung desain kekinian dengan bentuk mengotak dan bagian samping serta belakangnya yang dibuat mendatar.

Masuk ke sisi performa yang merupakan upgrade dari generasi sebelumnya, dimana Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G menggunakan prosesor Snapdragon 695 5G.

Baca Juga: Pro Adalah Kunci! Harga Terbaru iPhone 13 Pro Max di iBox dengan Spesifikasi Super Mewah

Tentu hal ini membuat perolehan skor AnTuTu Benchmark pada Redmi Note 11 Pro 5G lebih unggul dan mendapatkan angka 396699.

Sedangkan di Redmi Note 11 Pro generasi sebelumnya yang menggunakan prosesor MediaTek Helio G96 hanya memperoleh skor AnTuTu sebesar 324516 saja.

Kamera yang ada di Redmi Note 11 Pro 5G juga sudah tidak terdapat Depth Camera 2 MP lagi. Namun untuk kamera utamanya tetap menggunakan resolusi 108 MP.

Tersedia beberapa varian warna yang terdapat di Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G ini, antara lain Polar White, Star Blue, dan Graphite Gray.

Halaman:

Editor: Alfio Santos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x