Spek Dewa, Tapi Harga Ga Seberapa? Ini Ulasan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G yang Udah Murah!

- 27 Februari 2023, 15:42 WIB
performa spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G yang hanya dibanderol harga murah
performa spesifikasi Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G yang hanya dibanderol harga murah /Xiaomi Indonesia

Yang mana Redmi Note 11 Pro 5G menggunakan layar berukuran 6,67 inci, ketebalan 8,12 mm, dan bobot seberat 204 gram.

Baca Juga: RAM Super Besar Layar AMOLED dan Kamera Canggih! Redmi Note 12 Pro Harga Cuma Segini

Panel layar yang digunakan pun sudah menggunakan teknologi AMOLED beresolusi FHD+ (1080x2400) dengan refresh rate 120 Hz, dan touch sampling 360 Hz yang tak hanya membuatnya tajam, tapi juga responsif.

Desain yang digunakan Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G menggunakan desain mengotak dan datar di sisi samping dan belakangnya yang mengikuti tren smartphone saat ini.

Soal baterai, Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan support fast charging 67 Watt yang diklaim bisa mengisi daya penuh dari 0-100 persen hanya dalam waktu 50 menit.

Sedangkan yang menjadi upgrade besar dari Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G adalah dari segi performa yang kini menggunakan prosesor Snapdragon 695 5G.

Baca Juga: Review Samsung Galaxy S20 FE Miliki Snapdragon 865: Hanya 6 Jutaan!

Tentu hal ini menjadikannya lebih unggul dibandingkan dengan generasi sebelumnya, dimana Redmi Note 11 Pro 5G mendapatkan skor AnTuTu Benchmark sebesar 396699. Sementara di Redmi Note 11 Pro hanya mendapatkan skor 324516 dengan prosesor MediaTek Helio G96.

Perbedaan lainnya juga terletak di segi kamera yang dimana di Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G sudah tak lagi menggunakan Depth Camera 2MP, namun masih menggunakan kamera utama yang beresolusi 108 MP.

Halaman:

Editor: Ciptanty Tsaaniatun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x