Punya Segudang Keunggulan dari Layar, Kamera, Hingga Performa! Beginilah Spesifikasi iPhone 14 Pro

- 5 Desember 2022, 16:53 WIB
Ilustrasi. Uraian harga jual iPhone 14 di pasar Indonesia mulai dari iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro sampai iPhone 14 Pro Max
Ilustrasi. Uraian harga jual iPhone 14 di pasar Indonesia mulai dari iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro sampai iPhone 14 Pro Max /YouTube.com/@GadgetIn

INFOSEMARANGRAYA.COM - Akhirnya iPhone 14 resmi rilis di Indonesia pada tanggal 4 November 2022. Sebelumnya, masyarakat Indonesia hanya bisa melakukan pre-order yang bisa di dapatkan melalui iBox Indonesia pada 28 Oktober 2022 pukul 00:01 WIB.

iPhone 4 sendiri rilis dengan 4 model, yakni iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max. iPhone 14 sendiri mengusung layar 6,1 inci. Kemudian iPhone 14 Plus 6,7 inci, lalu iPhone 14 Pro 6,1 inci, dan iPhone 14 Pro Max 6,7 inci.

Pada iPhone 14 Pro diakui memiliki keistimewaan pada penampilan layarnya. Kehadiran Dynamic Island memadukan perangkat keras dan perangkat lunak pada smartphone. 

Baca Juga: Spesifikasi iPhone 14 Pro iBox: Layar, Kamera, dan Daftar Harga Terbaru di Awal Desember 2022

Hal ini dapat dilihat dengan cara menggabungkan pemberitahuan, peringatan, dan aktifitas kalian di satu tempat interaktif. Serta dapat menampilkan gelembung musik, skor olahraga, FaceTime, dan masih banyak lagi. 

Sistem kamera TrueDepth yang 31% lebih kecil, dirancang untuk mengosongkan ruang layar dan bekerja dengan lebih andal. Pendeteksi cahaya dirancang dari belakang layar sehingga lebih menghemat ruang tampilan layar.

Dynamic Island diandalkan karena begitu responsif. Sekarang layar terkunci selalu terlihat sekilas sehingga pengguna tidak perlu lagi mengetuknya untuk mengetahui informasi.

Baca Juga: Harga iPhone 14 di iBox Dapat Diskon Besar-besaran Menjelang Natal dan Akhir Tahun? Coba Cek Dulu di Sini

Ketika iPhone 14 Pro disimpan dalam saku, layarnya akan menjadi gelap yang mana berguna untuk menghemat kekuatan baterai. Selain terdapat keunggulan pada tampilan layar, iPhone 14 Pro juga memiliki keunggalan baru. 

Halaman:

Editor: Alfio Santos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x