Spesifikasi dan Harga Samsung A53 5G, HP Premium dengan Harga Terjangkau!

- 7 November 2022, 12:31 WIB
Samsung A53 5G
Samsung A53 5G /Samsung

INFOSEMARANGRAYA.COM – Sobat gadget, siapa diantara kalian yang sedang mencari HP Android yang memiliki sejumlah fitur premium namun dengan harga yang terjangkau? Simak penjelasannya dibawah ini.

Samsung sebagai salah satu perusahaan teknologi terbaik di dunia, kembali mengeluarkan sebuah HP premium dari kelas Galaxy A Series.

Samsung Galaxy A53 5G menjadi persembahan teranyar perusahaan asal Korea Selatan tersebut untuk konsumen kelas menengah.

Mengusung nama 5G, HP dengan dimensi 159.6 x 74.8 x 8.1 mm tersebut dipastikan menggunakan teknologi internet 5G terkini yang membuat aktifitas berselancar di dunia maya bakal semakin lancar.

Baca Juga: Samsung A13: Rekomendasi Terbaik HP Spek Unggulan Harga 2 Jutaan

Samsung Galaxy A53 5G menggunakan OS Android 12 dengan chipset buatan Samsung yakni Exynos 12 octa-core 2.4 GHz.

Untuk spesifikasi layar, Samsung Galaxy A53 5G menggunakan layar Super AMOLED 120Hz dengan rentang lebar 6,5 inch. Resolusi layar yang dihasilkan juga sangat baik, yakni 1080 x 2400 pixels dengan kerapatan layar mencapai 405 ppi.

Salah satu fitur utama yang mencuri perhatian Samsung Galaxy A53 5G adalah hadirnya 4 buah kamera dengan fungsi beragam. Terdapat kamera wide, ultrawide, macro, dan depth serta fitur LED Flash, HDR dan panorama yang bakal semakin menunjang kebutuhan fotografimu.

Baca Juga: Sudah 5G, Tahan Air, Cukup Murah Lagi! Ini Spesifikasi Samsung A33 5G

Tak hanya kamera belakang yang ciamik, Samsung Galaxy A53 5G memiliki kamera depan wide beresolusi 32 MP yang akan memanjakan kebutuhan selfie kalian.

Halaman:

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x