Ikuti Samsung, Apple Berencana Rilis iPhone Fold, Ponsel Lipat dengan layar OLED yang Fleksibel Pada 2024

- 14 Februari 2022, 11:27 WIB
iPhone Fold
iPhone Fold /

INFOSEMARANGRAYA.COM - Apple diperkirakan akan mengumumkan iPhone Fold dengan layar OLED yang fleksibel pada tahun 2024.

Berkaca dengan kesusksesan Samsung Galaxy Flip dan Galaxy Fold nya, kini giliran Apple yang akan membawa ponsel lipat terbarunya dengan nama iPhone Fold.

Rumor menunjukkan bahwa Apple telah mengerjakan desain iPhone Fold lipat ini selama bertahun-tahun.

Baca Juga: Hemat 15 Juta! Berikut Daftar Perbandingan Harga iPhone X, XR, XS, Hingga iPhone 11, Terbaru di Februari 2022

Namun, teknologi yang dibutuhkan untuk perangkat tersebut masih dalam tahap awal.

Setiap tahun, banyak yang menantikan jika Apple akan segera merilis tanggal peluncuran iPhone Fold yang telah lama ditunggu-tunggu.

Dikutip dari Appleinsider.com, analis terkenal Ming-Chi Kuo mengatakan itu mungkin tidak akan tiba sampai 2024.

Baca Juga: Spesial Valentine, Daftar Harga iPhone Termurah: Ada iPhone 12 dan iPhone 11 yang Turun Harga

Sebelumnya, Samsung yang terlebih dahulu merilis ponsel lipatnya dengan seri Samsung Galaxy Flip dan Galaxy Fold nya.

Sementara Apple sedang menguji kedua faktor bentuk untuk perangkat lipat pertamanya, tetapi mungkin condong ke desain flip.

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x