iOS 15.3.1 Sudah Dirilis, Apple Berikan Perbaikan Bug, Tingkatkan Keamanan dan Tambahkan Fitur Baru Berikut

- 12 Februari 2022, 10:59 WIB
Ilustrasi iOS 15.3.1 yang sudah dirilis oleh Apple
Ilustrasi iOS 15.3.1 yang sudah dirilis oleh Apple /



INFOSEMARANGRAYA.COM - Pembaruan sistem operasi untuk iPhone yakni iOS 15.3.1 sudah dirilis oleh Apple baru-baru ini. Berikut perbaikan bug, peningkatan keamanan dan fitur baru yang diberikan.

Sudah menjadi agenda rutin bagi Apple untuk memberikan update sistem operasi pada perangkatnya, salah satunya yaitu iPhone.

Dan pada kemarin, 11 Februari 2022, Apple baru saja merilis update sistem operasi terbaru untuk iPhone yakni iOS 15.3.1.

Baca Juga: Apple Rilis Pembaruan untuk iPhone yang Alami Bug dengan Update iOS 15.3.1 Terbaru

Pembaruan iOS 15.3.1 tersebut diketahui bertujuan untuk memperbaiki bug atau error pada update sebelumnya, dan peningkatan fitur keamanan.

Seperti yang dilansir dari support.apple.com, iOS 15.3.1 ini fokus untuk memberikan peningkatan keamanan penting bagi perangkat iPhone, dan juga memperbaiki isu pada tampilan Braille yang mengalami bug sehingga sering berhenti merespon.

Sementara itu, diketahui Apple tidak memberikan fitur baru pada update iOS 15.3.1 ini, dan akan dihadirkan pada update iOS setelahnya yaitu versi 15.4.

Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan, Apple Rilis iPhone SE 3 Tepat 8 Maret 2022, Bisa Jadi Rebutan

Diprediksi pada update iOS 15.4 nanti terdapat beberapa fitur baru berupa membuka atau unlock Face ID menggunakan masker dan kacamata, dan juga kontrol universal.

Sedangkan menurut para reviewers Apple, pada update iOS 15.3.1 ini sama sekali tidak terdapat bug atau error seperti ghost touch, not responding, delay, dan lain-lain.

Halaman:

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x