Cari Hp Gaming Budget Miring? Infinix Hot 20S Bisa Jadi Solusi! Ini Spek Lengkapnya

22 Maret 2023, 08:57 WIB
Cari Hp Gaming Budget Miring? Infinix Hot 20S Bisa Jadi Solusi! Ini Spek Lengkapnya /Infinix

INFOSEMARANGRAYA.COM – Berikut spesifikasi lengkap dari Infinix Hot 20S buat kalian yang nyari hp gaming budget miring.

Infinix Hot 20S berbekal dengan spesifikasi memukau dan harga murah jadi salah satu hp 2 jutaan paling laris di 2023.

Infinix kini sedang melambung dengan semakin larisnya produk-produk mereka yang dijual ke pasaran, salah satunya ialah Infinix Hot 20S.

Infinix Hot 20S sendiri merupakan salah satu smartphone yang diturunkan untuk budget pasar harga 2 jutaan dengan spesifikasi kelas tinggi.

Baca Juga: Super Tangguh dan Kencang! Samsung A14 5G Usung Prosesor Octa-core dengan Konektivitas 5G, Dibanderol Murah?

Meskipun harga yang cenderung murah, namun spesifikasi milik Infinix Hot 20S terhitung boleh diadu dengan smartphone harga berkali-kali lipat di atasnya.

Apa saja spesifikasi yang dibawa oleh Infinix Hot 20S sehingga hp ini dapat begitu laris di pasar 2023?

Spesifikasi Lengkap Infinix Hot 20S

1. Prosesor

Infinix Hot 20S memiliki spesifikasi prosesor yang menjadi andalan bagi mereka dengan line-up utama Chipset MediaTek Helio G96.

Berbeda dengan brand smartphone lain, Infinix cukup berani untuk menggunakan MediaTek sebagai chipset di produk-produk mereka termasuk Infinix Hot 20S ini sendiri.

Meskipun terbilang underrated, MediaTek Helio G96 banyak diklaim miliki performa yang lebih ngebut ketimbang nama lain seperti halnya Qualcomm Snapdragon 695.

Baca Juga: Tawarkan Diskon! Samsung A34 5G Usung Desain Hingga Kamera Awesome, Cek Selengkapnya Disini

Celah inilah yang dilirik dengan baik oleh Infinix Hot 20S untuk memaksimalkan potensi dari MediaTek Helio G96 dengan sokongan CPU Octa-core (2x2.05 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55) serta GPU Mali-G57 MC2.

Line-up prosesor ini juga miliki peran besar untuk menunjang performa ngebut Infinix Hot 20S untuk beberapa kebutuhan seperti sosmed, pekerjaan, hingga gaming.

2. Layar

Beralih ke spesifikasi layar, Infinix Hot 20S memiliki ukuran layar cukup besar yakni 6,78 inci dengan dimensi 168.7 x 76.5 x 8.5 mm serta bobot 202 gram.

Kebutuhan konsumen akan banyaknya kegiatan di gadget nampaknya juga sangat dimaksimalkan dengan baik oleh Infinix Hot 20S yang menyediakan spesifikasi sedemikian rupa.

Layar Infinix Hot 20S sendiri diklaim mampu hasilkan refresh rate hingga 120 Hz dengan tingkat kecerahan 500 nit. Sayangnya Infinix Hot 20S masih gunakan tipe layar IPS.

Baca Juga: Samsung A54 5G Rilis dengan Peningkatan Spesifikasi Memikat! Berikut Harga yang Ditawarkan

3. Penyimpanan

Untuk menunjang harga jual Infinix Hot 20S juga telah siapkan spesifikasi super menggoda dalam hal penyimpanan.

Alhasil RAM 8GB dengan fitur extended 5GB serta ROM 128GB menjadi pilihan prima bagi Infinix Hot 20S yang miliki harga dua jutaan ini.

4. Kamera

Infinix Hot 20S dilengkapi dengan spesifikasi kamera belakang sebanyak tiga buah yang terdiri dari kamera utama 50 MP serta 2 MP depth camera dan 2 MP macro camera.

Adapun spesifikasi kamera ini dilengkapi dengan beragam fitur seperti PDAF, Quad-LED flash, HDR, panorama, Video: Hingga 2K@30fps

Sedangkan untuk kamera depan Infinix Hot 20S miliki spesifikasi resolusi 8 MP dengan fitur utama dual flash-light

Baca Juga: iPhone XR, iPhone 11, dan iPhone 12 Lagi Dapat Promo Spesial Awal Ramadhan, Ini Harga Lengkapnya

5. Baterai

Infinix Hot 20S terbilang memiliki baterai yang sangat hemat dan ramah dengan kapasitas 5000 mAh dengan fitur fast charging 18 Watt.

Dengan spesifikasi tersebut, tentu Infinix Hot 20S dapat digunakan dalam jangka waktu lama dan tak perlu untuk sering melakukan pengecasan.

Setelah beberapa spesifikasi utama yang telah dijelaskan, mari simak bersama-sama spesifikasi lengkap Infinix Hot 20S berikut ini:
HARDWARE

Chipset MediaTek Helio G96
CPU Octa-core (2x2.05 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU Mali-G57 MC2

LAYAR

Jenis: IPS LCD
Ukuran: 6.78 inci
Refresh Rate: 120 Hz
Resolusi: 1080 x 2460 piksel
Rasio: 20:9
Kerapatan: 396 ppi
Dimensi: 168.7 x 76.8 x 8.5 mm
Berat: 202 gram
FTingkat kecerahan: 500 nit (khas)

PENYIMPANAN

RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB (Extended RAM hingga 5 GB)
Memori Eksternal Ada (Slot Khusus)

Baca Juga: Minim Upgrade? Beberapa Perbedaan Spesifikasi Samsung A53 5G dan Samsung A54 5G

KAMERA
Main: 50 MP (wide), f/1.8
Macro: 2 MP
Depth: 2 MP
Fitur: PDAF, Quad-LED flash, HDR, panorama, Video: Hingga 2K@30fps
Kamera Depan
Main: 8 MP (wide),
Fitur: Dual-LED flash, Video: 1080p@30fps

KONEKTIVITAS
WLan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth 5.0, A2DP, LE
GPS GPS, A-GPS
USB Tipe-C 2.0, USB On-The-Go

BATERAI
Jenis: Li-Po
Kapasitas: 5000 mAh
Fitur: Pengisian cepat 18W, pengisian balik 5W

Spek Lain
OS: Android 12, XOS 10.6
Sensor Fingerprint (samping), akselerometer, cahaya, proksimitas, kompas
Jack 3.5mm: ready
Warna: Sonic Black, Tempo Blue, Fantasy Purple, Light-rider White, Neon
- Radio FM
- Speaker stereo

Melansir dari laman resmi Infinix, pada Maret 2023 ini Infinix Hot 20S dijual dengan nominal harga diskon hanya Rp2.349.000.***

Editor: Ciptanty Tsaaniatun

Tags

Terkini

Terpopuler