iPhone 14 Pilihan Paling Aman di Antara Seri iPhone 14, Cek Harga dan Spesifikasinya!

13 Januari 2023, 14:09 WIB
/

INFOSEMARANGRAYA.COM - iPhone 14 adalah seri iPhone 14 terbaik yang bisa Anda beli saat ini. Bagaimanakah spesifikasinya? Simak spesifikasi iPhone 14 berikut ini.

Chipset A15 Bionic, seperti seri iPhone 13 dari tahun sebelumnya

Pilihan storage-nya ada opsi 128, 256 atau 512 GB

Layarnya menggunakan Super Retina XDR OLED 6,1 inci

Memiliki IP68 glass front and back

Kamera belakangnya ada set up dua buah kamera yaitu 12MP kamera utama dan 12MP ultra wide angle kamera

Kamera depannya menggunakan kamera dengan besar 12MP

Koneksinya menggunakan Wi-Fi 6

Baca Juga: Harga iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max Turun Drastis! Mulai 7 Jutaan, Simak Daftar Harga Ini

Bluetooth 5.3

Baterai 3.279mAh

iPhone 14 secara spesifikasi sangat mirip dengan tahun lalu bahkan secara bentuk pun tidak ada perubahan.

Jadi, apa alasan yang membuat iPhone 14 ini paling aman untuk Anda beli di seri iPhone 14?

Selama uji coba selama beberapa saat, iPhone 14 ini bisa mendapatkan screen on time di angka 7 jam.

Bahkan kabar baiknya, iPhone 14 bisa mendapatkan angka screen on time itu 7 jam dengan standby time yang hitungannya memang tidak terlalu lama. Baru sekitar satu hari lebih sedikit.

Namun untuk masalah baterainya, masih tersisa 27%.

Tetapi tentu untuk masalah nge-charge bukan yang paling cepat.

Baca Juga: Penasaran Fitur Terbaru Pada iPhone yang Buat Spotify Minder!

iPhone mengklaim bahwa dalam waktu 30 menit bisa mendapatkan 50%, mengingat angka baterainya yang masih di angka 3.000-an sebenarnya bukan suatu hal yang aneh.

Masalah baterai ini kalau dibandingkan dengan iPhone 14 Pro tentu rasanya lumayan berbeda.

Karena berdasarkan penggunaan sebulan, screen on time iPhone 14 Pro ada di angka 5 sampai 6 jam saja dari angka 100% sampai angka di bawah 10%.

Jadi, perbedaan screen on time-nya lumayan lama karena always on display yang selalu menyala pada iPhone 14 Pro.

Berikutnya, dari segi kamera. iPhone 14 Pro memang mempunyai kamera 48MP, bisa mengambil foto secara raw dan segala macamnya.

Baca Juga: Januari Banyak Promo! iPhone 12 Sudah Dapat Dimiliki Mulai Dari 7 Juta Saja

Namun, apakah akan selalu Anda pakai?

iPhone 14 memiliki kamera utama dengan modul dari iPhone 13 Pro tahun lalu. Jadi, secara hasil sudah teruji dan juga nyaman dilihat.

Secara pewarnaan sudah bagus. Jadi, bisa dikatakan dari sisi kamera memang iPhone 14 ini sangat unggul dibandingkan iPhone 13 seri sebelumnya.

Minimum focus distance iPhone 14 lebih dekat dibandingkan dengan iPhone 14 Pro. Jadi, ini lebih menguntungkan.

Untuk mode-mode yang baru keluar di tahun ini seperti cinematic mode tetapi pada mode 4K,  juga tidak ketinggalan action mode, masih bisa didapatkan di iPhone 14 ini.

Untuk bagian layar, iPhone 14 ini masih kalah dengan iPhone 14 Pro.

Baca Juga: Berapa Harga iPhone XR di Januari 2023 Ini? Semakin Murah Tentunya!

Namun, speaker-nya bisa dipertanggungjawabkan dan juga sangat bisa Anda pakai untuk menonton multimedia sehari-hari.

Perpaduan antara layar dan juga suaranya membuat iPhone 14 ini masih masuk dalam jajaran top 10 handphone yang nyaman untuk dipakai menonton multimedia.

Jika Anda tertarik untuk membelinya, Berikut info harga iPhone 14:

iPhone 14 128GB Rp 14.999.000

iPhone 14 256GB Rp 17.999.000

iPhone 14 512GB Rp 21.999.000

Demikian informasi seputar spesifikasi dan harga dari iPhone 14. Semoga bermanfaat.***

Baca Juga: Daftar Harga iPhone XR, iPhone XS dan iPhone XS Max Spesial Januari 2023: Mulai 4 Jutaan Dapat Spek Flagship

Editor: Maruhum Simbolon

Sumber: Youtube GadgetIn

Tags

Terkini

Terpopuler