iPhone 14 Series Sudah Bisa Pre-Order! Berapa Harga Jualnya di Ibox Indonesia? Simak Daftar Harga Berikut

1 November 2022, 11:51 WIB
Harga iPhone 14 Series di iBox /iBox

INFOSEMARANGRAYA.COM - Mulai 28 Oktober kemarin iPhone 14 series sudah bisa didapatkan secara pre order di iBox Indonesia!

Kabar ini membuat para calon pembeli iPhone 14 Series menjadi penasaran juga terkait berapa harga jualnya di iBox Indonesia.

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini akan dihadirkan informasi seputar daftar harga lengkap iPhone 14 hingga iPhone 14 Pro Max yang mulai tersedia secara pre order di iBox Indonesia.

Sebelum itu, perlu diketahui terlebih dahulu bahwa iPhone 14 Series sudah diluncurkan oleh Apple secara global pada tanggal 8 September 2022 lalu di ajang Apple Event.

Pada acara yang diselenggarakan secara virtual tersebut, Apple setidaknya memperkenalkan 4 varian iPhone 14 Series yang masing-masing memiliki keunggulannya tersendiri.

Baca Juga: Update Harga iPhone 11 Pro dan iPhone Pro Max yang Menjadi Top Produk di Shopee

Misalnya saja pada iPhone 14 dan iPhone 14 Plus yang ternyata masih menggunakan spesifikasi serta desain yang dipakai pada generasi sebelumnya.

Dimana antara iPhone 14 dan iPhone 14 Plus sama-sama menggunakan prosesor Apple A15 Bionic Chip yang digunakan pada iPhone 13 Pro, dan mengusung desain notch atau poni pada bagian kamera depan dan layarnya.

Sedangkan iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max menggunakan spesifikasi terbaru seperti menggunakan prosesor Apple A16 Bionic Chip yang diklaim sebagai prosesor smartphone terkencang hingga saat ini.

Dari segi desain pun, iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max juga mendapatkan penyegaran pada bagian kamera depan dan layarnya yang disebut sebagai desain Dynamic Island dan berfungsi untuk menampilkan notifikasi dengan transisi yang unik.

Meskipun terbilang cukup berbeda jauh antara iPhone 14 dan iPhone 14 Pro, namun keempat varian ini sama-sama dibekali fitur terbaru seperti Action Mode Video, Crash Detection, hingga panggilan darurat via Satelit.

Baca Juga: Minim Perbedaan? Perbandingan Spesifikasi iPhone 13 Pro Max dan iPhone 14 Pro Max

Dengan deretan fitur dan spesifikasi terbaru itulah, tak heran jika kini banyak orang yang ingin cepat-cepat membeli iPhone 14 Series ini, tak terkecuali masyarakat Indonesia.

Namun tenang saja, karena mulai hari ini pihak iBox selaku Apple Authorized Reseller di Indonesia sudah membuka pre order bagi Anda yang ingin membeli iPhone 14 Series tersebut.

Hal ini diumumkan secara langsung di akun Instagram resminya iBox Indonesia bahwa deretan varian iPhone 14 sudah bisa dipesan secara pre order di laman ibox.co.id mulai hari ini tanggal 28 Oktober 2022.

Dilansir dari ibox.co.id, berikut daftar harga lengkap iPhone 14 Series yang akan dijual di laman resmi iBox Indonesia.

Daftar Harga iPhone 14 Series iBox Indonesia:

iPhone 14 128 GB: Rp15.999.000

iPhone 14 256 GB: Rp18.999.000

iPhone 14 512 GB: Rp22.999.000

iPhone 14 Plus 128 GB: Rp17.999.000

iPhone 14 Plus 256 GB: Rp20.999.000

iPhone 14 Plus 512 GB: Rp24.999.

iPhone 14 Pro 128 GB: Rp19.999.000

iPhone 14 Pro 256 GB: Rp22.999.000

iPhone 14 Pro 512 GB: Rp26.999.000

iPhone 14 Pro 1 TB: Rp30.999.000

iPhone 14 Pro Max 128 GB: Rp21.999.000

iPhone 14 Pro Max 256 GB: Rp24.999.000

iPhone 14 Pro Max 512 GB: Rp28.999.000

iPhone 14 Pro Max 1 TB: Rp32.999.000

Baca Juga: Diskon Awal Bulan! Harga iPhone 11 Pro Max Turun Drastis, Cek di Sini

Itulah sedikit informasi seputar daftar harga lengkap dari iPhone 14 Series yang sudah bisa pre order melalui iBox Indonesia.***

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler