Rasakan Kecanggihan iOS 16 Lebih Awal! Ini Cara Instal iOS 16 Beta di iPhone

15 Juni 2022, 17:50 WIB
iPhone Mu Sudah Update iOS 16? Simak 4 Fitur Lengkap Ini Salah Satu Nya Bisa Custom Lock Screen /

INFOSEMARANGRAYA.COM – Sebagaimana disampaikan oleh pihak Apple dalam acara WWDC 2022 lalu bahwa iOS 16 akan segera rilis dengan berbagai kecanggihan yang akan sangat membantu seluruh aktivitas manusia.

Bagi Anda yang ingin merasakan kecanggihan iOS 16 lebih awal, berikut kami bagikan cara instal iOS 16 Beta untuk perangkat iPhone.

Sebagai perusahaan teknologi terbesar dunia, tidak salah jika Apple setiap tahunnya akan memberikan perkembangan teknologi yang makin canggih untuk menunjang perangkat buatan mereka.

Baca Juga: Penantian 15 Tahun, Akhirnya Timnas Indonesia Terbang ke Piala Asia 2023 Bersama 24 Tim Ini!

Salah satu sistem yang selalu dikembangkan Apple adalah iOS. Kali ini, Apple akan merilis iOS 16 yang siap menghadirkan berbagai kecanggihan yang siap memudahkan berbagai aktiviatas manusia.

Pada perkembangan iOS 16 ini, Apple menyuguhkan berbagai perkembangan fitur, mulai dari fitur baru pada tampilan layar iPhone, peningkatan fitur kamera yang makin canggih, dan masih banyak peningkatan lainnya yang pastinya akan sangat berguna.

Maka dari itu, pastikan iPhone Anda support terhadap update iOS 16 ini dan nantikan perilisannya yang diperkirakan akan hadir pada Oktober 2022 mendatang.

Baca Juga: Umumkan Hiatus Sebagai Grup, BTS Akan Fokus Pada Project Solo

Namun, jika Anda sudah tidak sabar untuk merasakan kecanggihan iOS 16 dalam iPhone Anda, berikut ini adalah cara legal dan juga resmi yang bisa Anda lakukan untuk merasakan iOS 16 lebih dahulu.

Cara legal untuk mendapatkan iOS 16 lebih dahulu di iPhone ini menggunakan cara instal iOS 16 Beta yang pastinya aman.

Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Anda lakukan untuk instal iOS 16 Beta di iPhone.

Baca Juga: Murah Meriah! Harga iPhone Mulai dari 1 Jutaan? Ada iPhone 7 Sampai iPhone X, Cek Harga Disini Sebelum Kehabis

Sebelum melakukan instal iOS 16 Beta, ada amannya jika Anda melakukan back up iPhone terlebih dahulu dengan cara berikut ini.

Cara Back Up iPhone:

1. koneksikan iPhone Anda ke Mac dengan sambungan kabel.

2. Buka Finder di halaman Mac dengan mengeklik ikon Dock.

3. Klik nama iOS anda di sidebar.

4. Jika ini adalah kali pertama Adna mengkoneksikan iPhone dengan Mac, maka klik ‘Trust’ pada halaman Finder.

5. Setelah klik ‘Trust’, masukkan passcode untuk mengkonfirmasi.

6. Di halaman General, klik ‘Bac up all of the data on your iPhone to this Mac’.

7. Klik ‘Back Up Now’.

8. Tunggu hingga proses back up selesai.

Baca Juga: Link Daftar PPDB JATENG 2022: Jadwal dan Tata Cara Pendaftaran, Simak Selengkapnya

Bagi Anda yang sudah menyelesaikan back up iPhone, Anda kini bisa mengikuti cara instal iOS 16 Beta berikut.

Untuk melakukan proses instal iOS 16 Beta, Anda harus memiliki akun developer. Jika Anda belum memiliki akun developer, berikut adalah link untuk mendaftarkan diri: Daftar Disini

Jika Anda sudah memiliki akun developer, berikut ini adalah cara instal iOS 16 Beta di iPhone Anda:

Baca Juga: Netflix Umumkan Buat Reality Show Squid Game: The Challenge, Tertarik Ikut? Daftarkan Diri Kamu Segera!

Cara Instal iOS 16 Beta:

1. Masuk ke Apple’s Developer Program enrollment website di iPhone Anda.

2. Klik ikon dua graris di sisi kiri atas dan pilih ‘Account’ untuk lakukan sign in.

3. Setelah Anda lakukan sign in, klik ikon dua garis tadi dan klik ‘Downloads’.

4. Geser ke bawah dan klik ‘Install Profile’ di di bawah iOS 16 Beta.

5. Klik ‘Allow’ untuk mengunduh porfil, lalu klik ‘Close’.

6. Buka aplikasi Settings dan klik ‘Profile Downloaded’, yang mana sudah muncul di bawah Apple ID.

7. Masukkan passcode

8. Klik ‘Install’ di pojok kanan atas, lalu klik ‘Install’.

9. Klik ‘Done’, kemudian ‘General’ di pojok kiri atas.

10. Klik ‘Software Update’.

11. Klik ‘Download and Install’.

12. Klik ‘Install Now’.

Baca Juga: Tchouameni Datang, Regenerasi Lini Tengah Real Madrid Siap Dimulai!

Proses update intsal iOS 16 Beta ini mencapai ukuran 5GB yang mungkin akan memakan waktu cukup lama. Setelah menunggu proses instal, lakukan restart pada iPhone Anda dan iOS 16 akan secara otomatis aktif di iPhone Anda.

Langkah-langkah atau cara instal iOS 16 Beta di atas dilansir dari laman Macrumors.com yang membagikan cara instal iOS 16 Beta di iPhone dan iPad secara lengkap.***

Editor: Alfio Santos

Tags

Terkini

Terpopuler