Kunjungi Rumah Produksi UMKM di Semarang, Begini Pesan Ganjar Pranowo dan Cerita Kesuksesan Mereka!

- 18 April 2021, 12:54 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melakukan kunjungan ke beberapa pelaku UMKM di Samarang pada Sabtu 17 April 2021
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melakukan kunjungan ke beberapa pelaku UMKM di Samarang pada Sabtu 17 April 2021 //Humas Pemprov Jateng/

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melakukan kunjungan ke beberapa rumah pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayah Semarang pada Sabtu 17 April 2021 kemarin.

Pelaku UMKM tersebut merupakan masyarakat yang telah mendapat pelatihan dan pembinaan dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) dan Pemerintah Daerah.

Ganjar Pranowo  mendengar  berbagai cerita kesuksesan mereka usai mendapat pelatihan dari Pemerintah.

Salah satunya Yuli Widiasih yang merupakan pelaku UMKM bernama ‘Narraya Creation’ yang berlokasi di Kelurahan Bendan Dhuwur, Gajahmungkur, Semarang. Yuli merintis usaha yang bergerak di bidang pengolahan limbah sampah plastik, kain perca, minyak klentik dan minyak kemiri. Usaha tersebut sudah berjalan sejak 2007.

Baca Juga: Dukung Vaksin Nusantara, Dedi Mulyadi: Indonesia Banyak Orang 'Out Of The Box' Tapi Karyanya Kandas!

Baca Juga: Disuntik Vaksin Nusantara, Aburizal Bakrie: Saya Utang Nyawa Sama Dokter Terawan

Baca Juga: Gerakan Santri Menulis ke-27: Hendi Ajak Para Santri Lawan Hoax dan Ciptakan Konten Media Sosial yang Bijak

Ganjar Pranowo saat mengunjungi pelaku UMKM pengolah limbah 'Narraya Creation' di Gajahmungkur Semarang
Ganjar Pranowo saat mengunjungi pelaku UMKM pengolah limbah 'Narraya Creation' di Gajahmungkur Semarang

Yuli menjelaskan kepada Ganjar Pranowo bahwa usaha tersebut telah menggerakan masyarakat di sekitar rumahnya, termasuk para Karang Taruna.

Halaman:

Editor: Eko Nugroho

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x