Resep Rendang Ala Idul Adha, Olahan Daging Kurban Terbaik untuk Sajian Keluarga

- 8 Juli 2022, 20:05 WIB
Resep Rendang Ala Idul Adha, Olahan Daging Kurban Terbaik untuk Sajian Keluarga
Resep Rendang Ala Idul Adha, Olahan Daging Kurban Terbaik untuk Sajian Keluarga /

INFOSEMARANGRAYA.COM – Sebagi bagian dari masyarakat Indonesia, menu masakan rendang merupakan salah satu yang paling cocok dengan lidah Indonesia.

Dengan cita rasa nikmat dan kaya rempah rendang bahkan dinobatkan menjadi makanan terenak di dunia.

Maka dari itu, bagi Anda yang ingin membuat olahan daging kurban Idul Adha menjadi masakan terbiak sebagai sajian keluarga, berikut ini kami bagikan resep Rendang Ala Idul Adha yang perlu Anda coba.

Baca Juga: Resep Rendang Sapi Empuk Praktis untuk Hidangan Keluarga di Hari Raya Idul Adha 2022

Dengan menggunakan resep Rendang Ala Idul Adha berikut ini Anda dijamin bisa menyajikan olahan daging kurban menjadi sajian paling nikmat untuk keluarga.

Dengan cita rasa yang khas dan kaya rempah, resep Rendang Ala Idul Adha berikut ini sangat rekomendasi untuk Anda coba masak di rumah.

Resep Rendang Ala Idul Adha

Baca Juga: Resep Rendang Sapi Olahan Daging Kurban Idul Adha, Dijamin Empuk!

Bahan:

- 500 gram daging, potong-potong

- 1 butir kelapa ukuaran besar, parut dan peras untuk menghasilkan 500 ml santan kental dan 1000 ml santan encer

- 1/3 butir kelapa parut, sangrai hingga kecoklatan, lalu haluskan sampai berminyak

- 1 jempol lengkuas, geprek

- 2 batang serai, geprek

- 5 lembar daun jeruk

- 3 lembar daun salam

- 3 lembar daun kunyit

- Garam secukupnya

- Merica bubuk secukupnya

- Gula merah secukupnya

- Gula pasir secukupnya

- ½ jempol kayu manis

- 3 cengkeh

- 1 bunga lawang

Bumbu halus:

- 15 siung bawang merah ukuran besar

- 8 siung bawang putih ukuran besar

- 1 sdt ketumbar

- 2 cm jahe

- 1.5 jempol lengkuas muda

- 1/3 buah pala

- 1 ons cabe merah keriting

Baca Juga: Resep Rendang Spesial Idul Adha, Olahan Daging Kurban Nikmat yang Tahan Lama

Cara masak:

- Masak santan encer bersama dengan daging, bumbu halus, daun jeruk, daun salam, daun kunyit, serai, lengkuas, kayu manis, cengkeh, bunga lawang, garam, gula, lalu masak sampai mendidih sambil terus diaduk agar santan tidak pecah.

- Masukkan santan kental dan kelapa sangrai, aduk sesekali dan masak dengan api kecil.

- Masak sampai daging empuk dna santan menyusut, kurang lebih 90-120 menit.

- Rendang Ala Idul Adha siap disajikan untuk keluarga.

Baca Juga: Resep Rendang Sapi Asli Khas Padang untuk Hidangan Spesial Keluarga Saat Hari Raya Idul Adha 2022

Itulah resep Rendang Ala Idul Adha, olahan daging kurban paling nikmat yang perlu Anda coba untuk sajikan spesial keluarga saat Hari Raya nanti.

Resep rendang di atas dilansir dari laman Insgatram dengan akun @galoeh_cooking yang bisa Anda gunakan dalam membuat olahan daging kurban Idul Adha terbaik. Selamat mencoba.***

Editor: Alfio Santos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah