Resep Sate Kambing Idul Adha, Olahan Daging Kurban Paling Nikmat yang Mudah Dibuat

- 5 Juli 2022, 09:17 WIB
Simak dan catat resep sate kambing Idul Adha berikut ini untuk menjadi bahan referensi Anda dalam membuat olahan daging kurban
Simak dan catat resep sate kambing Idul Adha berikut ini untuk menjadi bahan referensi Anda dalam membuat olahan daging kurban /

INFOSEMARANGRAYA.COM – Menjadi salah satu menu olahan daging kurban wajib bagi sebagian besar keluarga Indonesia, berikut ini kami sajikan resep sate kambing Idul Adha yang nikmat dan pastinya mudah dibuat.

Idul Adha tinggal menghitung hari. Salah satu yang perlu Anda perisapkan untuk memeriahkan Hari Raya Kurban ini adalah dengan menyiapkan resep masakan paling enak untuk mengolah daging kurban yang didapatkan nanti.

Salah satu yang wajib menjadi menu utama Idul Adha tersebut tersaji dalam resep sate kambing Idul Adha berikut ini.

Baca Juga: Resep Rendang Daging Ala Idul Adha, Sajian Spesial dan Nikmat untuk Keluarga

Hanya dengan cara yang termasuk simpel, resep sate kambingIdul Adha ini akan membuat Anda bisa mengubah daging kurban menjadi menu masakan paling nikmat dan paling dinanti-nanti keluarga.

Maka dari itu, simak dan catat resep sate kambing Idul Adha berikut ini untuk menjadi bahan referensi Anda dalam membuat olahan daging kurban saat Idul Adha nanti.

Resep Sate Kambing Idul Adha

Baca Juga: Resep Sate Kambing, Hidangan Spesial untuk Menyambut Hari Raya Idul Adha 2022

Bahan:

- Daging kambing secukupnya, potong dadu

Bahan bumbu ulek:

- 15 bawang merah

- 9 bawang putih

- 1 sdm ketumbar bubuk

- Gula jawa secukupnya

- Garam secukupnya

- Secukupnya asam jawa

- Sedikit air

- Sedikit minyak

Bahan olesan:

- Kecap manis secukupnya

Bahan sambal kecap:

- 15 bawang merah iris

- Segenggam cabe, iris

- Lada bubuk secukupnya

- Kecap manis secukupnya

Pelengkap:

- Tusuk sate

- Lalapan sesuai selera

Cara masak:

- Tusuk daging dengan tuuskan sate.

- Balur dengan bumbu ulek yang sudah dihaluskan bersama, diamkan 10 menit agar bumbu meresap, lalu bakar hingga setengah matang.

- Setelah semua sate dibakar setengah matang, beri kecap pasa sisa bumbu, kemudian oleskan ke sate dan bakar kembali hingga matang.

- Sajikna sate engan sambal kecap yang dibuat dengan cara mencampurkan semua bahan sambal kecap dan lalapan.

- sate kambing Idul Adha siap disajikan sebagia menu paling dinanti keluarga.

Itu dia resep sate kambing Idul Adha yang dilansir dari laman Insgatram dengan akun @indrapupu. Resep sajian spesial Idul Adha di atas bisa menjadi rekomendasi terbaik untuk Anda dalam mengolah daging kurban menjadi sajian paling nikmat. Selamat mencoba.*

Kata kunci: Sate Kambing, Idul Adha, resep, daging kurban, sajian

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x